Kamis, Juli 4, 2024

HUT Desa Rasa Istighosah NU Pejabat Pusat sampai Daerah Hadiri HUT-59 Desa Palambarae

KATADIA,BULUKUMBA || Kepala Desa Palambarae Kecamatan Gantarang bersama ketua Panitia, Andi Armayadi terlihat sangat gembira melihat para pejabat menghadiri acara Tabligh Akbar memperingati hari jadi Desanya.

” Baru kali ini selama saya menjabat dihadiri pejabat Pusat sampai Daerah,” ungkap A. Umar Siklan dengan wajah berseri dil Lapangan Sepak bola Bacari, pada malam,  Jumat 23 Desember 2022.

“Ketua Panitia pelaksana A. Armayadi yang juga ketua LDNU dan Korda KPK Bulukumba mengatakan memang benar para pejabat itu menghadiri undangan kami, mereka adalah Andi Muawiyah Ramli ( AMURE), Anggota DPR RI dari PKB, Andi Anwar Purnomo anggota DPRD Sulsel, Bupati Bulukumba A.Mukhtar Ali Yusuf, Wakil Bupati Andi Edy Manaf, Dandim 1411 Bulukumba Kaharuddin Djamaluddin,wakil ketua DPRD Bulukumba Fahidin dan A.Muttamar Mattorang.

Yang menarik adalah kehadiran Calon Gubernur Ilham Arif Sirajuddin bersama pembawa hikmah tabligh akbar Dr.KH. Amrullah Amri, serta Ketua Tanfidziah PCNU Bulukumba Dr. H.Abd Hakim Bukhari.M.Pd

Dipandu oleh MC muda A. Ninggrat Wirawardana dari Pejuang Subuh menambah meriah malam tesebut yang dihadiri 3000-an masyarakat dari 10 kecamatan yang ada di Bulumba.

Dalam sambutannya Bupati ucapkan selamat kepada Kades Palambarae dan masyarakat semoga lebih baik lagi.

Sedangkan AG.Amrullah Amri menyampaikan perlunya bersinergi antara Ulama dan Umara (pemimpin) dalam membangun daerah.” Sangat dibutuhkan dalam membangun satu daerah sinergi Ulam CVa dan Umara, Umara mendapat petunjuk ketika bekerja dari Ulama,” jelas Da’i Senior ini.

Atas Restu AG.KH.DR.AMIRULLAH AMRI, MA, Ketua Tanfidziyah PCNU KABUPATEN BULUKUMBA didaulat membacakan Doa penutup, mengetuk pintu langit agar kiranya kegiatan ini di berkahi Allah SWT dan menjadikan daerah ini ” Baldatun Thayyibatun warabbun ghafuur.”

 

Laporan A.F

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles

Sorry Bro