Kamis, September 19, 2024

Samsul Mahmud Resmi Daftar Ke KPU Polman, Meskipun Sempat Diisukan Sulit Maju di Pilkada

KATADIA POLEWALI MANDAR || Pasangan Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Samsul Mahmud dan Andi Nursami Masdar Pasmar (ASSAmi), secara resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Polman untuk mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.

Pendaftaran ini dihadiri oleh sekitar 3.500 simpatisan pendukung yang berasal dari berbagai kalangan tim relawan dan simpatisan partai politik pengusung. Pasangan ASSAmi tiba di Kantor KPU Kabupaten Polman sekitar pukul 10.15 Waktu Indonesia Tengah (Wita) pada Kamis, 29 Agustus 2024.

Sebelumnya, massa berkumpul di Lapangan Pancasila Polewali dan berjalan kaki menuju kantor KPU sambil diiringi musik tradisional Parrabana yang merupakan khas Mandar.

Zakir A, tim relawan pasangan ASSAmi, menegaskan bahwa pendaftaran ini adalah bukti keseriusan pasangan ASSAmi dalam mengikuti Pilkada Kabupaten Polman.

“Hari ini, kami akan melakukan pendaftaran pasangan calon ASSAmi dan menunjukkan kepada masyarakat Polman bahwa meskipun ada upaya-upaya yang tidak santun untuk menghalangi mereka, kami akan membuktikan bahwa Aji Assul akan mendaftar hari ini,” tegas Zakir.

Pasangan ASSAmi mengusung tagline **”Baik Untuk Polman”** dan dihadiri oleh pengurus partai-partai koalisi pengusung seperti Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), dan Partai Bulan Bintang (PBB), serta beberapa tokoh masyarakat Kabupaten Polman.

Meskipun sejak pagi ratusan kendaraan dari pendukung pasangan ASSAmi memadati titik kumpul di depan gedung Gabungan Dinas (Gadis) Pemerintah Kabupaten Polman, tidak terjadi kemacetan yang berarti di jalan poros Trans Sulawesi maupun di perempatan samping Masjid Agung Syuhada, dan arah menuju Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Hajja Andi Depu.

Kesiapan aparat kepolisian turut berkontribusi pada kelancaran acara dan membantu menjaga ketertiban massa sesuai arahan dari koordinator lapangan tim pasangan ASSAmi.

(*)

Sumber: Asn

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles