Minggu, Oktober 6, 2024

Kepala Dinas Pendidikan dan Kejari: Pantau Pembangunan Paud Mariso

KATADIA, MAKASSAR || Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, H. Muhiddin SE.MM, selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), bersama Tim pendampingan Kasi Intel Kejaksaan Negeri (Kejari) Makassar, A. Alam S.H, turun langsung untuk memantau pelaksanaan pembangunan Paud Negeri di Kecamatan Mariso yang saat ini telah memasuki tahap pengecoran Lantai 2.

Kegiatan pemantauan dilakukan di Jalan Rajawali Lorong 13 B pada Kamis, 22 Juni 2023. beberapa hari lalu

Dalam kunjungannya, mereka ditemani oleh Konsultan pengawas, Adnan Achmad, yang memberikan keterangan bahwa progres pembangunan sudah mencapai 29,5% sebelum dilakukan pengecoran Plat.

Pada kesempatan tersebut, Penanggungjawab Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK), Linda Ani Fitriani ST., menyampaikan optimisme bahwa pekerjaan ini akan selesai sesuai dengan jadwal pelaksanaan. Namun, ia juga mengungkapkan kendala yang dihadapi dalam proses mobilisasi material, termasuk sulitnya mobilitas Mobil Moleng Readymix.

Selain Kepala Dinas Pendidikan Makassar, H. Muhiddin, hadir pula PLT Kasi Perencanaan M. Sukri, S.Pd.MT, dan tim Monitoring internal Sarana Prasarana Dinas Pendidikan Kota Makassar.

H. Muhiddin, Kepala Dinas Pendidikan Makassar, menjelaskan bahwa pembangunan Paud ini merupakan salah satu program unggulan Wali Kota Makassar.

Ia juga menyampaikan bahwa pihaknya bersama dengan pihak kejaksaan turut mengawal pelaksanaan pembangunan Paud tersebut dan optimis bahwa pelaksanaan akan selesai sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan.

Dengan adanya pemantauan langsung dari kepala dinas pendidikan dan kejaksaan, diharapkan pembangunan Paud Negeri di Kecamatan Mariso dapat berjalan lancar dan tepat waktu.

Progres pembangunan yang mencapai 29,5% sebelum pengecoran plat menunjukkan kemajuan yang positif dalam proyek ini.

Warga sekitar dan pihak terkait pun berharap agar pembangunan tersebut dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, terutama dalam penyediaan sarana pendidikan yang berkualitas.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles