Selasa, April 23, 2024

Kelompok Tani Lorong Kelurahan Maccini Sombala Panen Sayur secara Serentak

KATADIA,MAKASSAR || Secara serentak Kelompok Tani Lorong Kelurahan Maccini Sombala Kecamatan Tamalate melaksanakan kegiatan Panen Sayur bersama Dewan Lorong Wisata, Kelompok Tani, Ketua RW, Ketua RT dan warga masyarakat di Lorong Wisata,

Warga komunitas Lorong Wisata sangat berterima kasih dan menyampaikan apresiasi kepada pemerintah Kota Makassar karena adanya program Lorong Wisata

Kelompok tani lorong ini sangat bermanfaat bagi kami, contohnya dengan panen sayur pagi ini bisa kita nikmati bersama, berbagi bersama hasil panen sayur, kita tidak lagi harus ke pasar untuk membeli sayur karena sudah tersedia di Lorong wisata dan lestari dan dari kita, untuk kita dan kita nikmati bersama hasilnya,

Lurah Maccini Sombala Saddam Musma sangat mengapresiasi semua pihak yang terlibat dalam mensukseskan Program Wisata Lorong dan Kelompok Tani Lorong khususnya yang ada di RW tersebut. 02 dan RW. 04, jika diakumulasikan saat ini ada 7 kelompok tani yang tersebar di Lorong wisata,

Alhamdulillah masyarakat benar-benar merasakan manfaat dari Kelompok Tani, contohnya pada Kelompok Tani Ininnawa Madeceng dan Kelompok Tani Sipaunge mengutamakan kebersamaan dan saling berbagi sehingga hasil panen sayur terdistribusi ke seluruh masyarakat Lorong wisata,

Ada juga kelompok tani yang menyiapkan bibit tanaman sayuran dalam polybag kemudian membagikannya di beberapa lorong wisata Maccini Sombala, tidak terasa sudah sekitar 3 minggu.

Setelah launching dan tanam serentak di polybag hari ini, hasilnya kita nikmati bersama. adapun Lorong wisata itu adalah lorong wisata RW.05 tepatnya di Kampung Pisang, Kelurahan Maccini Sombala, tutupnya

Sementara Camat Tamalate H.Emil Yudianto TN mengatakan program Lorong Wisata di Kota Makassar memberikan manfaat yang besar bagi warga komunitas. Program tersebut tentunya juga menjadi salah satu upaya pemerintah dalam mempromosikan pariwisata kota dan mendorong pemberdayaan masyarakat setempat.

Melalui Kelompok Tani Lorong, warga dapat memanfaatkan lahan kosong untuk bercocok tanam dan menghasilkan sayuran segar untuk kebutuhan sehari-hari. Selain itu, program ini juga dapat meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya mengonsumsi makanan sehat dan ramah lingkungan.

Semoga program Lorong Wisata dapat terus berjalan dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat kota Makassar.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles