Jumat, Maret 29, 2024

Pria Mabuk Dilumpuhkan Polisi, Begini Kronologisnya

KATADIA, MAKASSAR || Anggota Kepolisian Resort Gowa unit Patmor Bripka (AA) bersama beberapa keluarganya datang ke jalan Rajawali untuk menebus motor yang digadai kepada salah seorang yang tinggal di jalan Rajawali satu, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, 09/03/2022.

Setelah sampai di rumah warga tempat gadai motor di jalan Rajawali 1, terjadi kesepakatan untuk transaksi besok Kamis 10 Maret dengan yang menerima gadai membawa motor tersebut ke rumah pemilik di jalan Pao Pao, Sungguminasa, Kabupaten Gowa.

Namun naasnya setelah (AA) dan keluarganya menuju pulang, ditengah perjalanan pria yang dibawa pengaruh minuman beralkohol bernama (Z) berpapasan juga mengendarai kendaraan bermotor berteriak dengan nada menantang.

Mendengar teriakan lelaki yang tengah dibawa pengaruh minuman beralkohol ini, (AA) pun berhenti dan bertanya apa maksud dia berteriak, namun pria yang diduga mabuk ini tidak memberikan jawaban malah menyerang oknum polisi (AA) dengan senjata tajam hingga menyebabkan Robek pada baju, luka ditangan dan luka pada bagian kaki (AA) yang kebetulan anggota kePolisian Polres Gowa.

“Maaf, saya anggota Polisi Polres Gowa, Kenapa bapak teriakki kami, apa maksud bapak dan apa salah kami,” tutur oknum polisi(AA).

Merasa tersinggung ditanya oleh oknum polisi (AA), pria yang diduga mabuk ini langsung menyerang menggunakan senjata tajam. oknum Anggota polisi yang merasa terdesak langsung mengeluarkan tembakan peringatan sebanyak dua kali namun tidak diindahkan hingga memutuskan untuk melumpuhkan pria yang menyerangnya secara membabi buta

Adapun pernyataan dari salah satu saksi yang tidak mau disebut namanya malam itu bersama oknum polisi (AA) saat kejadian,”Saya juga hampir kena tikam, besi yang dia bawa itu warnah hitam dan tidak bergagang, jadi dia bawa dua senjata tajam, satu dipinggang dan yang satunya lagi didalam tas,” ungkapnya.

Mengutip dari video yang beredar, oknum Polisi dikejar dan hampir diamuk massa saat pria pemilik Badik ini ingin merampas kembali Badik miliknya yang ingin diamankan.

“Video yang beredar tersebut diduga rekaman setelah kejadian,” tambah saksi.

Hingga Saat ini Oknum Polisi Bripka (AA) menjalani pemeriksaan di DitPropam Polda Sul-Sel dengan barang bukti sebilah Badik milik Pria yang menyerangnya.

 

 

Laporan KK Rate

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles