Minggu, September 8, 2024

Kapolsek Barombong lakukan sidak di Pasar Tradisional MoncoBalang

KataDia,Gowa – Demi menangkal dan menyebarnya Covid-19, di kab. Gowa Kapolsek Barombong Polres Gowa Akp Rusdi R Tata didampingi kanit Provos Provos Iptu Mannan bersama anggota melakukan himbauan dan edukasi kepada masyarakat baik Pembeli atau penjual dipasar Tradisional desa MoncoBalang kec Barombong, Selasa (25/08/20).

Cek Penerapan protokol Kesehatan ditempat Publik utamanya Pasar Tradisional MoncoBalang Desa MoncoBalang Kecamatan Barombong intens dilaksanakan Kapolsek bersama anggotanya dengan temui warganya yang sedang beraktifitas dipasar sambil memberikan himbauan dan teguran serta mengajak untuk tetap memakai Masker.

Tidak hanya menegur para pengunjung pasar yang tidak mengikuti Protokol Kesehatan namun personil Polsek Barombong juga membagikan Masker serta memakaikanya pada Warganya.

Kapolsek Barombong Akp Rusdi Rahim saat dikonfirmasi juga mengatakan ,” sidak dipasar Tradisional selain memantau kesediaan sembako juga memberikan edukasi dan himbauan tentang penerapan Protokol Kesehatan covid-19 serta memberikan teguran kepada warga yang tidak menggunakan masker ” ucapnya.

Laporan Nanang
Sumber Humas Barombong

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles