Jumat, Mei 3, 2024

“Senjata Makan Tuan”, Pria ini Bersimbah Darah Terkena Senjatanya Sendiri

KataDia, Makassar – “Apes senjata makan tuan ” Dua orang bernama Amin dan Dg Leo dilarikan ke rumah sakit Lantaran bersimbah darah setelah berkelahi dua lawan dua dengan warga bernama Dg Hakim dan Udin

“Ibarat ungkapan senjata makan tuan” Amin terluka akibat goresan senjata tajam yang dibawanya sendiri dan Dg Leo terluka di kepala akibat terkena benda tumpul di lokasi kejadian Kelurahan Batua raya Kecamatan Manggala pada 21/2

Kronologis kejadian berawal korban alias daeng Hakim pemilik pohon pisang, mendapatkan laporan dari kerabatnya bernama daeng Udin jika tanaman pisang miliknya ditebang oleh orang tak dikenal.

Mendapat laporan tersebut Dg Hakim (pemilik pisang red) bersama kerabatnya bergegas ke lokasi kejadian yang dimaksud

Saat tiba di lokasi tersebut, Dg Hakim langsung mempertanyakan kedua pelaku penebang pohon pisang tersebut

” oee, kau siapa ? tanya Hakim kepada penebang pohon pisang, Amin dan Dg Leo

“kenapa ko tebang pisang ku yang sudah ku tanam sejak dulu, “tanyanya lagi!

“appatabeki rong” ( Permisi dulu),”kata Hakim

Sontak saat itu, antara pemilik pohon pisang dan terduga kedua pelaku penebang pohon pisang Amin dan dg leo beradu mulut.

Lalu, singkat cerita parang yang digunakan Amin mengayunkan ke arah Dg Hakim (pemilik kebun), namun dengan sigap dapat menghindari ayunan senjata milik Amin.

Kemudian saat itulah Dg Hakim mendorong Amin sehingga terjatuh dan terkena parangnya sendiri. “Ujar keluarga korban Daeng Hakim yang ikut menyaksikan kejadian tersebut.

“dari pada saya dikena duluan mending saya rebut parangnya lalu mendorongnya hingga terjatuh “ungkap Daeng Hakim.

Saat ini kasus tersebut sudah dalam proses penanganan wilayah hukum polsek Manggala .

Kedua orang yang dimaksud pemilik pohon pisang terduga pelaku penganiayaan sudah berada di sel tahanan polsek Manggala guna pemeriksaan lebih lanjut,

“Adapun hasil investigasi kami di lapangan jelas bahwa bukti keterangan saksi dari pihak terduga pelapor dari” Amin dan Daeng Leo dari hasil visum jelas ada tanda kekerasan atau penganiayaan yang dilakukan oleh si pemilik pohon pisang yakni Daeng Hakim dan daeng Udin .”ujar Iptu Nurtcahyana saat ditemui di ruang kerjanya.

 

Laporan Dian Cahyadi

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles