Minggu, Mei 19, 2024

Dinsos Bone bersama Relawan Sosial Bantu Warga Pengidap Kanker Payudara

KataDia, Bone – Dinas Sosial kab Bone bersama relawan sosial mengunjungi warga yang menginap penyakit “Kanker Payudara yang terletak di daerah terpencil

Warga yang bernama Tokeng (56 th)di tinggal sendiri berukuran 2 Meter persegi di dalam kebun di Dusun Pake, Desa Langi, Kecamatan Bonto Cani, Kabupaten Bone, Kamis (10/06/2021).

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bone Andi Arsyad Lantara, SH., M.Si mengatakan bersama stafnya dibantu relawan sosial insan peduli sesama atau SIPS mendapatkan laporan dari masyarakat dan juga dari media sosial

Di mana ada warga kurang mampu hidup sebatang kara tinggal di tengah kebun sedang mengidap kanker payudara dengan kondisi rumah yang luasnya sekitar 2 meter persegi di tempat tersebut juga berbaur tempat tidur, WC dan tempat memasak.

Andi Lantara kemudian berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan dan desa setempat agar difasilitasi untuk membantu membersihkan rumah tinggalnya warga bernama Tokeng.

Tokeng sendiri sebenarnya masih punya suami yang juga tuna rungu namun jarang berada bersama Tokeng karena juga masih memiliki istri lain.

Setelah tim Dinsos dan SIPS bersama Camat, Bu Kades dan Babinsa Desa Langi dan Pattukku melihat langsung kondisi tubuh dan rumah maka diputuskan untuk membawa ke tempat keluarganya di Desa Pattuku dengan waktu tempuh hampir dua jam dari Desa Langi karena akses jalan yang masih kurang baik.

Kepala Desa juga sangat senang dengan adanya bantuan dinas sosial walau bukan warganya namun merasa mendapat berkah kunjungan dinas sosial maupun Baznas.

Sementara kepala kecamatan Bonto Cani mengatakan sangat berterima kasih kepada Bupati Bone melalui Dinas Sosial guna membantu warganya sebab sebagai tanggung jawab kepada masyarakat sehingga warganya mendapatkan perhatian dan bantuan yang setidak meringankan beban kecamatan yang memang terbatas untuk membantu kesejahteraan warganya.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles