Selasa, Mei 21, 2024

Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Gowa Angkat Bicara Soal Pungli

KATADIA,GOWA || Andi Lukman Naba selaku ketua komisi III DPRD kabupaten gowa angkat bicara terkait soal pungli yang dilakukan oknum Pegawai Dinas Perhubungan (DISHUB) yang ada di wilayah kabupaten Gowa.

Terkait soal pungli yang dilakukan oleh oknum Dishub ini, banyak menuai kecaman dari kalangan pemerintah kabupaten Gowa dan masyarakat khususnya bagi pengemudi roda empat (pick up).

Ini sudah yang kesekian kalinya dilakukan oleh oknum dishub berinisial H. Bahkan oknum tersebut pun pernah bermasalah sama awak media karena melakukan pungli.

H, yang bertugas sebagai anggota dishub dulunya adalah, salah satu Anggota PCW yang di BKO kan dan bekerja di Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP), kabupaten Gowa.

Saat di temui di ruangan kerjanya ketua komisi III DPRD kabupaten Gowa Andi Lukman Naba angkat bicara terkait masalah tersebut.

“Saya tidak membenarkan siapa pun itu atau anggota mana pun yang melakukan pungli, apa lagi dishub ini dibawah pantauan saya” Lanjut”Andi Lukman Naba (25/10/2021).

Ini merupakan tindakan tidak terpuji, dan dapat merusak citra dan nama baik dishub.

“Perbuatan yang di lakukan oleh H, ini merupakan perbuatan yang tidak dibenarkan bahkan tidak terpuji dan itu dapat merusak reputasi kinerja dan nama baik dishub kabupaten Gowa.

Saya selaku ketua komisi III tidak akan segang – segang untuk mengambil tindakan dan memberikan sanksi tegas kepada yang bersangkutan”ucapnya.

Dalam perkara ini kepala dinas perhubungan kabupaten gowa (Ka dishub) pun sudah mengambil langkah yaitu, membebas tugaskan yang bersangkutan menyurat ke Kasat Pol PP sebagaimana oknum tersebut adalah anggota Kasat Pol PP yang di perbantukan ke dishub bahkan sudah menyurati Sekretaris daerah kabupaten Gowa sekaligus tembusan ke Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan.

“Jadi saat ini kami menunggu putusan Bapak Bupati Gowa yang mana beliau adalah pembuat kebijakan dalam hal ini” Tutupnya.

Masyarakat kabupaten gowa khusunya pengemudi roda empat (pick up), berharap kepada Bapak Bupati Gowa dapat mengambil tindakan tegas dan memberi sanksi kepada oknum yang melakukan pungli,supaya ini dapat menjadi pembelajaran bagi oknum lainnya untuk tidak melakukan hal yang sama”Pungkasnya.

 

 

Laporan Muh Ansar..

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles