Minggu, Mei 5, 2024

Camat Rappocini Ajak Warga Dukung Program Jagai Anakta’ dalam Safari Ramadhan

KATADIA,MAKASSAR || Camat Rappocini M. Aminuddin, S.Sos., M.AP beserta jajarannya melaksanakan Safari Ramadhan bersama warga di Masjid Sitti Aminah Jl. Rappocini Raya Lr. 1 Kelurahan Rappocini, Selasa (04/04/2023).

Turut hadir Ketua Forum Kemanusiaan Kota Makassar, dr. Udin Shaputra Malik, Polsek Rappocini AKP Muh Yusuf,S.Sos.MM, Danramil Rappocini Kapten Inf. Nisan, Ketua TP PKK Kecamatan Rappocini A. Faradillah, Para Lurah se-Kecamatan Rappocini, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Rappocini, Ketua LPM Kelurahan, serta para PJ Ketua RT dan RW Kelurahan.

Dalam sambutannya, Aminuddin menyampaikan kepada jemaah Masjid Sitti Aminah untuk senantiasa menjaga kebersihan serta mendukung program Pemerintah Kota Makassar salah satunya Jagai Anakta’.

“Perlu kita ketahui bersama curah hujan akhir-akhir ini mulai tinggi lagi sehingga ancaman genangan dan banjir akan senantiasa mengancam di lingkungan kita, oleh karena itu kami sangat harapkan untuk senantiasa membersihkan aliran air didepan rumah masing-masing” ujar Aminuddin.

“Terkait dengan keamanan, kami menghimbau kepada kita semua agar senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan, silaturahmi dan kekompakan di antara warga. Kemudian ini berjalan lurus dengan program Pemerintah Kota Makassar yaitu program Jagai Anakta’, mari kita menjaga anakta masing-masing, bimbingan anak-anak kita, berikan siraman rohani dan berikan pengetahuan agama yang cukup agar anak kita menjadi anak yang soleha” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut dr. Udin menceritakan tentang terbentuknya Forum Kemanusiaan Kota Makassar yang bergerak dibidang sosial dan kemanusiaan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan serta memperkenalkan program “Dokter Kita” yang bekerjasama dengan Pemerintah Kota Makassar.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles