Minggu, Mei 5, 2024

Camat Rappocini dan Lurah Ballaparang Sambut Kunjungan Bupati Cirebon di Lorong Wisata Silves Lordubas

KATADIA,MAKASSAR || Camat Rappocini M. Aminuddin, S.Sos., M.AP bersama Lurah Ballaparang menyambut kunjungan Bupati Cirebon, H. Imron, M.Ag di Lorong Wisata (Longwis) Silves Lordubas Kelurahan Ballaparang pada Sabtu, 29 April 2023.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Andi Irwan Bangsawan, Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar Arlin Ariesta, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Makassar Nielma Palamba, Sekcam Rappocini Rendra, Ketua TP PKK Kecamatan Rappocini A. Faradillah, Para Lurah se-Kecamatan Rappocini dan Dewan lorong Longwis Silves.

Kunjungan tersebut dilakukan setelah pelaksanaan Upacara Puncak Hari Otonomi Daerah (OTDA) ke-XVII yang digelar di anjungan City Of Makassar. Dalam kunjungan tersebut, Camat Rappocini M. Aminuddin, S.Sos., M.AP mengajak Bupati Cirebon beserta rombongan untuk melihat keunggulan dari Lorong Wisata Silves Lordubas, salah satu lokasi wisata di Kelurahan Ballaparang.

Berbagai keunggulan dari lorong tersebut ditampilkan pada kunjungan tersebut. Salah satunya adalah aneka ragam Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang berkembang di Lorong Wisata Silves Lordubas. Selain itu, komuditas pangan yang dihasilkan oleh masyarakat setempat juga dipamerkan pada kunjungan tersebut. Budidaya magot, metode pengolahan limbah organik menjadi pakan ternak, juga menjadi salah satu keunggulan yang ditampilkan.

Tak hanya itu, para pengunjung juga turut merasakan kegiatan panen pakcoy dan menikmati suguhan kopi Toraja khas Lorong Wisata Silves bersama masyarakat setempat. Seluruh kegiatan yang ditampilkan dalam kunjungan tersebut bertujuan untuk memberikan gambaran kepada Bupati Cirebon mengenai potensi dan keunggulan yang dimiliki oleh Lorong Wisata Silves Lordubas.

Kunjungan Bupati Cirebon ke Lorong Wisata Silves Lordubas diharapkan dapat memperkenalkan potensi wisata dan keunggulan yang ada di Kelurahan Ballaparang kepada masyarakat luas. Selain itu, kunjungan ini juga dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi masyarakat setempat untuk terus mengembangkan potensi wisata yang dimilikinya.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles