Minggu, Mei 12, 2024

Tahun Baru Islam 1445H: Kapolsek Somba Opu Pimpin Aksi Bersih di Rumah Ibadah

KATADIA,GOWA || Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1445 Hijriah, Kapolsek Somba Opu AKP Ismail. S.Sos, MH, M.Si memimpin sebuah kegiatan membersihkan rumah ibadah di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Kegiatan ini melibatkan anggota polsek dan pengurus masjid, dan dilaksanakan di Masjid Babusalam Kelurahan Batangkaluku, Kecamatan Somba Opu.

Tahun Baru Islam memiliki makna yang sangat penting bagi umat Muslim, karena hari tersebut menandai peristiwa penghijrahan Nabi Muhammad SAW dari Kota Mekkah ke Madinah pada tahun 622 Masehi.

Sebagai bentuk penghormatan terhadap momentum bersejarah ini, Polsek Somba Opu yang merupakan bagian dari Polres Gowa, Polda Sulawesi Selatan, berinisiatif untuk menyelenggarakan kegiatan membersihkan rumah ibadah.

Kapolsek Somba Opu, AKP Ismail, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat keimanan dan ketaqwaan umat serta mengokohkan hubungan yang harmonis antara Polri dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di daerah tersebut.

Dalam momen bersejarah ini, masyarakat berharap agar semakin banyak orang yang dapat merenungkan arti penting dari Tahun Baru Islam, dan semakin bertumbuhnya kecintaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

Melalui kegiatan positif seperti membersihkan rumah ibadah, diharapkan akan terjalin hubungan yang erat dan harmonis antara semua elemen masyarakat.

Sementara itu, pengurus masjid mengapresiasi inisiatif dari Polsek Somba Opu dan menyambut kegiatan ini dengan antusias. Mereka berterima kasih atas perhatian dari pihak kepolisian dalam mendukung kelancaran kegiatan keagamaan di daerah tersebut.

Dengan semakin banyaknya kegiatan-kegiatan positif seperti ini, diharapkan akan tercipta suasana yang aman, damai, dan harmonis dalam masyarakat. Semua pihak dihimbau untuk terus mendukung kegiatan-kegiatan yang memperkuat ikatan antarwarga dan meningkatkan rasa saling peduli dalam menjaga kamtibmas.

 

Laporan : Ansar

Sumber: (Humas Somba)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles