Senin, Juni 24, 2024

Studi Penanganan Konflik Politik: Kunjungan STIK Lemdiklat Polri ke Polres Sidrap

KATADIA,SIDRAP ||  Bertempat di aula Parama Satwika Polres Sidrap Polda Sulsel, Tim Peneliti Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) Polri melakukan penelitian dengan Tema Penanganan Konflik Guna Penguatan Konflik Sosial agar terwujudnya Kamtibmas yang aman dan kondusif. Selasa (12/09/2023).

Tim STIK Lemdiklat Polri dipimpin Kombes Faizal dan di sambut oleh Waka Polres Sidrap KOMPOL M. Akib mewakili Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K dan Waka Polres Pinrang AKBP H. Muhabar. S. Ag serta Pju Polres Sidrap

Dalam kegiatan tersebut Selain personil Polres Sidrap juga dihadiri oleh personil dari Polres Pinrang.

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K, melalui Waka Polres Sidrap KOMPOL M. Akib mengtakan selamat datang diucapkan kepada Tim Peneliti STIK Lemdiklat Polri di Polres Sidrap.

“Diharapkan dengan kegiatan ini dapat berjalan baik dan membuahkan hasil yang baik pula,” Ujar KOMPOL M. Akib

Dikesempatan yang sama Ketua Tim STIK Polri KOMBES Faizal, mengatakan penelitian ini dilakukan dalam rangka pemetaan, pencegahan, penanganan dan antisipasi konflik sosial dalam pemilu 2024 demi terwujudnya kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Diharapkan dengan kegiatan ini dapat memberikan data serta informasi yang dibutuhkan dan nantinya Hasil penelitian ini nanti dapat menjadi masukan kepada pimpinan untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” Ujar Kombes Pol.Faizal.

Selanjutnya dilakukan kegiatan FGD ( Forum Group Discussion) antara Tim STIK Lemdiklat Polri dengan Ketua KPU Kab. Sidrap dan Ketua KPU Kab. Pinrang. (*)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles

Sorry