Minggu, Mei 19, 2024

Trofeo Happy Fun: Pertandingan Seru antara Tim SMANSA Football Club (SFC) Makassar dan Tim Persema Legend Berakhir Imbang

KATADIA,BATU || Lapangan Mini Soccer J-Best Indonesia, Jl. Sawahan Bawah, Kota Batu, menjadi saksi dari pertandingan seru antara Tim SMANSA Football Club (SFC) Makassar dan Tim Uka-Uka All Star. Dalam pertandingan yang sengit, kedua tim berhasil mempertahankan skor imbang 4-4.

Tim SFC Makassar, yang dipimpin oleh Azhary Sirajuddin (alumni SMANSA 82), menampilkan performa mengagumkan, berhasil menahan imbang Tim Uka-Uka All Star yang diperkuat oleh sejumlah mantan pemain sepakbola nasional.

Legenda-legenda seperti Hadi Ismanto, Nanang Supriady, Prof Chandra, dan Latief Khan menambahkan warna khusus dalam pertandingan ini.

Namun, pada pertandingan berikutnya melawan Tim Persema Legend, Tim SFC Makassar harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 1-4. Para pemain terbaik dari masa silam seperti Amin Jakaria, Sujatmiko, Siswantoro, dan lainnya, tampil memukau di lapangan.

Tim SFC Makassar, yang mayoritas merupakan alumni SMA Negeri 1 Makassar angkatan 80-an, menampilkan semangat juang dengan mengenakan kostum seragam kaos biru muda dan celana pendek hitam. Mereka mengerahkan kekuatan terbaik dari para pemain seperti Supriady Rahman, Budiarjo Talib, dan lainnya.

Pertandingan persahabatan ini, yang diberi judul “Trofeo Happy Fun,” berlangsung hingga malam hari. Acara ini turut dihadiri oleh Pj Walikota Batu, Dr. Aries Agung Paewai, S.STP, MM, yang memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini.

Dr. Aries Agung Paewai mengapresiasi inisiatif Tim SFC Makassar dalam menyelenggarakan pertandingan persahabatan sepakbola jenis mini soccer ini di Kota Batu.

“Sambil berekreasi di Kota Batu yang merupakan salah satu daerah wisata andalan Jawa Timur ini, para alumni SMA Negeri 1 Makassar yang tergabung dalam Tim SFC Makassar bisa menjalin silaturahmi dan bermain langsung dengan bintang-bintang sepakbola nasional di masa lalu,” ujar Dr. Aries Agung Paewai.

Usai pertandingan, Tim SFC Makassar dijamu oleh Pj Walikota Batu dengan makan malam bersama di Warung Ardiasih Javanese Food, Coffee And Catering, sebuah rumah makan yang berlokasi di daerah puncak tertinggi Kota Batu.

Acara ini menjadi momentum berharga untuk mempererat tali persaudaraan antar pemain dan legenda sepakbola nasional.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles