Sabtu, Juli 27, 2024

Calender of Event 2024 Makassar: 70 Event untuk Dongkrak Pariwisata dan Ekonomi

KATADIA,MAKASSAR || Sekretaris Daerah Kota Makassar, Muh Ansar, secara resmi meluncurkan Calender of Event (COE) 2024 Kota Makassar dalam acara yang digelar di Hotel Claro hari ini.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait guna memperkenalkan dan menggandeng dukungan untuk menggelar sebanyak 70 event yang diharapkan dapat mendongkrak perekonomian dan pariwisata di Kota Makassar.

Dalam sambutannya, Muh Ansar menekankan pentingnya event pariwisata sebagai sarana untuk mempromosikan daya tarik Kota Makassar kepada wisatawan, serta memberikan dorongan positif terhadap peningkatan kunjungan wisata.

“Pemasaran pariwisata suatu daerah memerlukan daya tarik wisata, salah satunya dengan event,” ujarnya.

Sejumlah event internasional yang telah sukses digelar sebelumnya di Makassar, seperti Multinateral Naval Exercise Komodo (MNEK), APEKSI 2023, dan F8, telah memberikan landasan yang kuat bagi kota ini untuk menjadi tuan rumah event-event berkelas.

Pada kesempatan yang sama, diserahkan juga sertifikat kekayaan intelektual komunal untuk 20 makanan khas Makassar, menambah kebanggaan akan warisan kuliner kota ini.

Muhammad Roem, Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, menjelaskan bahwa tujuan dari peluncuran COE ini adalah untuk mengenalkannya kepada masyarakat luas.

“Peluncuran ini sekaligus merupakan sinergi penyelenggaraan event di Makassar dengan berbagai pihak, guna meningkatkan kunjungan wisatawan,” ungkapnya.

70 event yang direncanakan untuk tahun 2024 terdiri dari berbagai kategori, termasuk event kelas atas seperti F8, serta 10 event besar seperti Festival Jalan Sulawesi, Festival Bulan Budaya, Festival KOPI, Makassar Culinary Night, Makassar Half Marathon, Festival Losari, Prolog Fest, Festival Film Makassar, Fashion Fiesta, dan Rock in Celebes.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, juga memberikan apresiasi melalui pemutaran video yang dikirimkan, menyambut peluncuran COE 70 event tersebut.

Diharapkan, agenda yang ambisius ini akan mengangkat citra Kota Makassar sebagai tujuan wisata yang menarik serta meningkatkan partisipasi masyarakat dan wisatawan dalam setiap kegiatan yang diadakan, mendukung pertumbuhan ekonomi dan keberlanjutan pariwisata di wilayah ini. (*)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles

Sorry Bro