Sabtu, Juli 27, 2024

KPU Bone Gelar “Goes to Campus” di Universitas Cahaya Prima Bone, Melibatkan 200 Mahasiswa

KATADIA,BONE || Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone menggelar kegiatan “Goes to Campus” yang menyasar mahasiswa Universitas Cahaya Prima Bone.

Kegiatan yang dihadiri oleh sekitar 200 mahasiswa ini berlangsung di Aula Andi Azis, SE Kampus II Uncapi Bone, Jl Urip Sumoharjo, Kecamatan Tanete Riattang Barat.

Rektor Uncapi Bone, Prof. Dr. Dra. Hj. Andi Chaya M.Si, dalam sambutannya membuka kegiatan ini dengan menekankan pentingnya pendidikan politik dan komitmen bersama untuk mendukung suksesnya Pemilu 2024.

“Ini merupakan suatu kebanggaan, karena mahasiswa memiliki peran yang signifikan dalam mendukung terwujudnya Pemilu yang berkualitas,” ujar Prof. Andi Chaya.

Sebagai informasi khusus, Prof. Andi Chaya menegaskan bahwa banyak alumni Uncapi yang saat ini menjadi bagian dari KPU, termasuk dua dosen, yakni Pak Zainal (Zainal, S.Sos., M.Si) dan Pak Rusnaedi (Rusnaedi, S.Pd, M.Si), yang berhasil menjadi komisioner KPU Bone.

Menanggapi hal ini, Zainal menggarisbawahi bahwa suara pemilih pemula akan menjadi penentu hasil Pemilu 2024.

“Dengan pemilih pemula mencapai 56,45% dari total keseluruhan pemilih, peran generasi Z sangatlah penting untuk suksesnya Pemilu 2024,” jelasnya.

Rusnaedi dari Divisi Hukum dan Pengawasan mengemukakan harapannya agar mahasiswa dapat menjadi agen perubahan dalam Pemilu yang akan datang.

“Mahasiswa sebagai agen perubahan diharapkan mampu menerapkan kontribusinya dalam Pemilu 2024,” tambahnya.

Sementara Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi, Nuryadi Kadir, menyampaikan bahwa peran mahasiswa tidak hanya sebatas memilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Peran mahasiswa lebih dari sekadar memilih, kita berharap mereka juga turut serta dalam menyuarakan Pemilu yang bersih.

Mereka dapat membantu menyebarkan informasi kepada masyarakat bahwa memilih calon legislatif bukan hanya karena popularitasnya, tetapi karena gagasannya,” ungkapnya.

Kegiatan “Goes to Campus” KPU Bone ini diharapkan mampu memberikan pemahaman yang lebih baik kepada para mahasiswa tentang peran serta mereka dalam proses demokrasi, terutama menjelang Pemilu 2024.(**)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles

Sorry Bro