Sabtu, Juli 27, 2024

Pelantikan TP-PKK Kecamatan Naga Juang Madina: Peran Aktif dalam Peningkatan Kesejahteraan Keluarga

KATADIA,MANDALING || Ketua TP-PKK Kabupaten Mandailing Natal, Ny. Elly Maharani Ja’far Sukhairi, bersama Sekretaris TP-PKK, menghadiri prosesi pelantikan TP-PKK se-Kecamatan Naga Juang pada hari Senin (04/12/2023).

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak termasuk para pejabat terkait, kepala desa, dan unsur Forkopimca Naga Juang.

Dalam sambutannya, Ny. Elly Maharani menegaskan kepada ketua TP-PKK Desa yang baru dilantik agar memahami aturan yang terkait dengan gerakan PKK sebelum melaksanakan kegiatan.

“Penting untuk mempelajari Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 36 Tahun 2020 dan hasil Rakernas 9 PKK Tahun 2021. PKK harus menjadi elemen penting di tengah-tengah masyarakat,” ungkapnya.

Ia juga menekankan pentingnya kelompok dasa wisma PKK dalam aktifitasnya sebagai garda terdepan dalam melaksanakan 10 program PKK.

“Tantangan yang dihadapi semakin besar, isu-isu strategis nasional menjadi tanggung jawab kita bersama, seperti percepatan penurunan stunting, penurunan angka kematian ibu dan anak, serta peningkatan ketahanan pangan keluarga,” tambahnya.

Ny. Elly juga menegaskan bahwa keberhasilan PKK dapat diukur dari peningkatan kualitas hidup keluarga di masyarakat.

Sementara itu, Camat Naga Juang, Parlindungan Panggabean, menekankan bahwa PKK bukanlah sekadar organisasi biasa. “PKK harus menjadi motor penggerak dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat,” tegasnya.

Kehadiran TP-PKK dalam pelantikan ini menunjukkan komitmen untuk terus berperan aktif dalam mendukung peningkatan kesejahteraan keluarga dan masyarakat di Kecamatan Naga Juang Madina. (*)

Penulis: Magrifatulloh

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles

Sorry Bro