Sabtu, Juli 27, 2024

Dinas Kominfo Kota Makassar Gelar Rapat Koordinasi Awal Tahun, Fokus pada Evaluasi Kinerja dan Strategi Tahun 2024

KATADIA,MAKASSAR || Awal tahun 2024 ditandai dengan semangat produktifitas, di mana Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Makassar menggelar rapat koordinasi untuk mengevaluasi kinerja tahun sebelumnya dan merumuskan strategi kedepannya.

Rapat yang dipimpin oleh Plt Kepala Dinas Kominfo, Ismawaty Nur, berlangsung di ruang rapat kantor Dinas Kominfo dan dihadiri oleh seluruh pegawai Dinas Kominfo Makassar pada Selasa (2/1/2024).

Salah satu fokus utama dalam rapat tersebut adalah presentasi dari kepala bidang yang menyampaikan evaluasi serta kemajuan kinerja yang telah dilakukan selama tahun 2023. Dari sinilah, rencana kerja yang lebih rinci untuk Dinas Kominfo Makassar pada tahun 2024 mulai dirancang.

Dalam suasana yang penuh semangat, Plt Kepala Dinas Kominfo memberikan motivasi kepada seluruh peserta rapat. “Tahun lalu telah memberikan banyak pencapaian, namun masih ada ruang untuk pertumbuhan lebih lanjut.

Saya percaya dengan komitmen dan kerja keras, kita bisa mencapai target yang lebih tinggi lagi tahun ini. Mari tingkatkan kinerja dan disiplin kerja untuk mengukuhkan posisi Dinas Kominfo Makassar,” ucapnya.

Ismawaty juga menekankan pentingnya kerja tim, menjaga solidaritas, sinergi, dan kolaborasi sebagai kunci untuk mencapai tujuan bersama, sesuai dengan harapan Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.

“Kita yakin bahwa dengan tetap bersatu dan berkolaborasi, kita dapat mewujudkan Kota Makassar yang lebih tangguh dengan pertumbuhan yang inklusif, memberi manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat,” tambahnya.

Rapat koordinasi ini menandai komitmen Dinas Kominfo Makassar untuk terus berkembang dalam mewujudkan visi Kota Makassar yang lebih baik.

Harapannya, hasil dari rapat ini akan memberikan kontribusi positif dalam kemajuan serta peningkatan kualitas layanan yang diberikan oleh Dinas Kominfo kepada masyarakat. (*)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles

Sorry Bro