KATADIA,PANGKEP || Dalam persiapan menuju Pemilihan Umum yang akan berlangsung pada tanggal 14 Februari, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pangkep telah mengambil inisiatif untuk memberikan sosialisasi kepada warga binaan di Rutan Pangkajene pada Rabu (10/1).
Acara yang diadakan di Aula Rutan Kelas IIB Pangkajene tersebut dipimpin oleh Komisioner KPU Divisi Sosialisasi, Hasanuddin G Kuna, yang memberikan penjelasan tentang pentingnya berpartisipasi dalam proses pemilihan umum bagi seluruh warga negara Indonesia.
“Sukseskan Pemilu ini dengan memastikan pelaksanaannya berlangsung aman dan kondusif. Mari hindari golput, karena satu suara memiliki dampak yang besar bagi masa depan Negara,” ungkap Hasanuddin dengan antusias.
Tak hanya KPU, kehadiran dalam kegiatan ini juga melibatkan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Bungoro, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bungoro, serta Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Bungoro.
Lukman, Kasubsi Pelayanan Rutan Kelas IIB Pangkajene, menyampaikan rasa terima kasih atas kegiatan sosialisasi ini.
“Kami di Rutan Pangkajene mengucapkan terima kasih kepada KPU dan perwakilan Bawaslu atas kegiatan ini, yang memberikan pemahaman kepada warga binaan kami tentang pelaksanaan pemilu yang akan diadakan pada bulan Februari mendatang,” ucap Lukman dengan penuh apresiasi.(**)