Rabu, Mei 15, 2024

Kapolres Sidrap Optimis Tudang Sipulung Tingkat Kabupaten Tahun 2024 Beri Dampak Positif Bagi Petani

KATADIA,SIDRAP || Musyawarah Tudang Sipulung Terpadu Tingkat Kabupaten Sidrap Tahun 2024 telah dirangkaikan hari ini di Aula SKPD, Jalan Ressang, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu, Kabupaten Sirap. Kapolres Sidrap, AKBP Erwin Syah,S.I.K.,MH, turut serta dalam acara tersebut yang bertujuan untuk memberikan solusi bagi para petani.

Pj. Sekretaris Daerah Sidrap, Muh Yusuf Dollah Mando, dalam sambutannya menyatakan bahwa pemerintah daerah mengapresiasi peran serta masyarakat dalam sektor pertanian, yang menjadikan Kabupaten Sidrap sebagai lumbung pangan di Sulawesi Selatan.

“Kami berharap melalui kegiatan ini, lahan-lahan sawah yang tidak produktif dapat diubah menjadi produktif, sehingga mendorong kesejahteraan petani,” ujarnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Dandim 1420 Sidrap Letkol Inf Andika Ari Prihantoro, S.E., M.I.Pol, Kajari Sidrap Hasnadirah, S.H.M.H, Kepala Cabang Bank BRI, Kepala Cabang Bank Sulselbar, Kepala Cabang Bank Hasan Mitra, Para Kepala OPD, para Lurah, dan Kepala Desa se-Kabupaten Sidrap.

Kapolres Sidrap, AKBP Erwin Syah,S.I.K.,MH, menyampaikan optimisme bahwa melalui Tudang Sipulung ini, akan ditemukan rekomendasi-rekomendasi yang memberikan dampak positif bagi para petani, termasuk solusi terhadap kelangkaan pupuk dan masalah hama.

“Kami yakin kegiatan ini akan membawa dampak positif bagi kesejahteraan petani kita,” katanya.

Diharapkan bahwa kolaborasi antara pemerintah daerah, instansi terkait, dan masyarakat dapat menghasilkan langkah-langkah konkrit untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani di Kabupaten Sidrap.(**)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles