Senin, Oktober 7, 2024

Kemah Demokrasi Bone Jelang Pilkada Serentak 2024: Wujud Penguatan Semangat Kebersamaan Penyelenggara

KATADIA  BONE || Menjelang hari pemungutan suara Pilkada serentak tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone menggelar Kemah Demokrasi yang menjadi salah satu agenda ad hoc penting dalam rangka persiapan Pilkada.

Acara ini berfokus pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bone tahun 2024.

Kemah Demokrasi yang berlangsung selama dua hari, mulai dari Sabtu hingga Minggu, 5-6 Oktober 2024, dipusatkan di area latihan TNI di Lapangan Tembak dan Sungai Desa Lemoape, Kecamatan Palakka, Kabupaten Bone.

Kegiatan ini menghadirkan penyelenggara dari Badan Ad Hoc, baik Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) maupun Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), guna mempererat kekompakan dan kerjasama menjelang pelaksanaan Pilkada.

Ketua KPU Provinsi Sulawesi Selatan, Hasbullah, S.Sos., M.Kesos., dalam sambutannya menegaskan bahwa Kemah Demokrasi bertujuan untuk memperkuat semangat kebersamaan antar penyelenggara.

Ia menekankan pentingnya soliditas di antara penyelenggara Badan Ad Hoc, mengingat peran mereka yang krusial dalam memastikan kelancaran Pilkada.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari program provinsi yang dilaksanakan di tingkat kabupaten, dengan tujuan untuk menjaga kekompakan antara PPK dan Panwascam.

Hal ini penting agar mereka bisa menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik dalam Pilkada 2024,” ujar Hasbullah, yang juga merupakan alumni Universitas Hasanuddin.

Ia juga menjelaskan keterlibatan TNI dalam kegiatan ini, sebagai institusi yang terkenal dengan disiplin dan kekompakannya. Keterlibatan TNI bertujuan untuk membentuk karakter penyelenggara yang tangguh dan siap menghadapi tantangan selama pelaksanaan Pilkada.

“Kami berharap, dengan adanya kegiatan ini, para penyelenggara dapat saling mengenal satu sama lain, sehingga siap menghadapi Pilkada 2024 dengan lebih baik,” tambah Hasbullah.

Pj. Bupati Bone, Andi Winarno Eka Putra, S.STP., M.H., yang juga hadir dalam acara tersebut, menyampaikan komitmennya untuk mensukseskan Pilkada 2024.

Ia menekankan bahwa pelaksanaan Pilkada yang aman dan kondusif merupakan tanggung jawab bersama antara pemerintah daerah, KPU, dan aparat keamanan.

“Kami, sebagai bagian dari Forkopimda, berkomitmen untuk melaksanakan Pilkada dengan aman dan kondusif. Hingga saat ini, seluruh tahapan Pilkada berjalan lancar tanpa adanya gesekan yang berarti,” ujar Andi Winarno.

Acara Kemah Demokrasi ini juga melibatkan mahasiswa pecinta alam Kabupaten Bone sebagai peserta. Untuk mempererat kebersamaan antar peserta, kegiatan dilengkapi dengan beragam pelatihan semi militer dan permainan outbond yang dilaksanakan pada Minggu pagi.

Selain Ketua KPU Sulsel, turut hadir dalam kegiatan ini Dandim 1407 Bone Letkol Inf. Moch. Rizky Hidayat Djohar, S.IP., M.IP., Kabag Ops Polres Bone Kompol Andi Rahmat, S.H., serta beberapa pejabat KPU dan Bawaslu Kabupaten Bone, termasuk Ketua KPUD Bone Yusran Tajuddin, dan Ketua Bawaslu Bone Alwi, S.E.

Dengan terselenggaranya Kemah Demokrasi ini, diharapkan semangat kebersamaan antar penyelenggara Pilkada semakin kuat, sehingga Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Bone dapat berjalan dengan sukses dan lancar.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles