Sabtu, Juli 27, 2024

Selain Antisipasi 3C di Malam Hari, Sat Sabhara Polres Gowa Juga Berikan Himbauan Protokol Kesehatan ke Warga

KataDia, Gowa – Meski diguyur hujan di wilayah Kabupaten Gowa dan Sekitarnya bukan jadi penghalang bagi tugas yang diemban oleh Unit 02 Turjawali Sat Sabhara Polres Gowa pada Minggu (12/7) malam.

Dengan keadaan cuaca tersebut, Unit 2 Turjawali Sat Sabhara Polres Gowa terus melakukan Patroli Blue Light atau Patroli Biru untuk mengantisipasi kasus 3C pada malam hari.

Selain itu, para personil Unit 2 Turjawali Sat Sabhara Polres Gowa yang dipimpin oleh Kasubnit 2 Turjawali Sat Sabhara Polres Gowa Aiptu Murtala Kadir menyisir tempat keramaian atau kerumunan warga yang masih saja tak patuh dengan protokol kesehatan dan menyambangi kantor KPU serta Bawaslu jelang Pilkada.

“Hari ini kami melakukan patroli blue light yang tak lain mengantisipasi tempat kerawanan kejahatan diantaranya kasus 3C di malam hari. Selain itu juga kami memberikan himbauan ke warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan,” kata Aiptu Murtala Kadir.

Murtala juga menjelaskan bahwa selain memberikan himbauan, pihaknya juga terus melakukan patroli blue light yang telah dilakukan jauh jauh sebelumnya pada malam hari.

Terpisah, Kapolres Gowa AKBP Boy FS Samola menyampaikan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Gowa agar tetap mematuhi protokol kesehatan ditengah pandemi Covid-19 saat ini masih melanda Indonesia khususnya di Kabupaten Gowa.

Tidak hanya itu, Boy juga menegeaskan buat para pelaku kejahatan jangan pernah bermain-main diwilayah hukum Polres Gowa dan pihaknya tidak segan-segan memproses hukum sesuai undang-undang yang berlaku.

Laporan : Nanang

Sumber : Humas Polres Gowa

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles

Sorry Bro