Rabu, Mei 15, 2024

K-Apel Kembali Bawa Bantuan Tahap Dua ke Sulbar

KataDia, Makassar – Setelah menyalurkan bantuan tahap pertama, Komunitas Anak Pelangi (K-Apel) kembali menyalurkan donasi tahap ke 2 ke Sulawesi Barat (Sulbar)

Sumbangan tahap ke 2 ini, merupakan upaya dari para ibu K-Apel yang dengan semangat kemanusiaan, mengumpulkan donasi dari rumah ke rumah.

Sumbangan sebanyak 13 karung yang berisi kebutuhan pokok, selimut dan lain dan juga beras ini telah disampaikan kepada para korban gempa di Mejene dan Mamuju.

Menurut Founder K-Apel Rahman Rumaday yang terjun langsung mendistribusikan sumbangan tersebut merasa berterima kasih kepada para ibu-ibu K-Apel.

“Terima kasih kepada ibu-ibu binaan K-Apel dan Donatur Komunitas Anak Pelangi (K-Apel) atas kepercayaannya kepada K-Apel dalam berbagi cinta kepada saudara-saudara di Sulbar yang lagi di uji oleh Allah semoga dibalas oleh Allah dengan balasan kebaikan yang melimpah,” ucapnya Kamis (21/1/2021) sesaat setelah tiba dari Mamuju.

Kepercayaan yang diberikan oleh ibu-ibu K-Apel lanjut pria berkacamata ini, merupakan semangat pendorong bagi para anggota komunitas untuk berjuang di jalan kemanusiaan.

“Ternyata berbagi itu asyik dan menyenangkan itu yang menjadi motto ibu-ibu di K-Apel,” imbuhnya.(@R)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles