Sabtu, Juli 27, 2024

BAZNAS Bone Serahkan Bantuan ke Korban Kebakaran

KataDia, Watampone – Peristiwa kebakaran yang terjadi di Pompanua Kecamatan Ajangale Kabupaten Bone, pada Kamis (11/02/2021) mendapat bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bone.

Bantuan dari Baznas Kabupaten Bone tersebut diserahkan oleh Wakil Ketua iV Bidang Keuangan dan Pelaporan, Drs. H. Maharajuddin dan Wakil Ketua 1 Bidang Pengumpulan, Hj.Farida Hanafing, ST, Jumat (12/02/2021).

Penyerahan bantuan dari Baznas Kabupaten Bone ke korban kebakaran di Pompanua disaksikan oleh Babinsa Kelurahan Pompanua, Serda Agussalim, Babinsa Manciri, Serda Napsah, Perwakilan Polsek Ajangale, Aiptu Samsul Bahri, Kasi Pemerintahan Kecamatan Ajangale, Ramli Wahab dan Abdul Muqaddim (Staf Kelurahan Pompanua).

Adapun bantuan yang diserahkan berupa uang tunai, beras, sembako, Mie Instant, air mineral, sarung, alat sholat, sabun mandi, detergen, shampo, sikat gigi, pasta gigi
Piring, mangkok dan gelas ditambah 20 kotak nasi (infaq dari dek Zulfah Madinatul M Cuppssnack Id).

Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Baznas Kabupaten Bone Hj Farida Hanafing mengatakan, semoga korban kebakaran tabah atas ujian yang menimpa mereka. Semoga harta yang telah terbakar, diganti dengan yang lebih baik.

Sebagaimana diketahui telah terjadi kebakaran pada Kamis malam (11/02/2021) di Pompanua Kecamatan Ajangale menghabiskan seluruh rumah serta isinya milik Ibrahim yang sehari – hari bekerja sebagai petugas retribusi pasar.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut namun kerugian materil diperkiran mencapai ratusan juta rupiah.

“Kepada seluruh mmuzakki/munfiq, Kami doakan:

أجرك الله فيما أعطيت وجعله لك طهورا وبارك لك فيما أبقيت ”

Semoga Allah memberikan pahala atas apa yang Anda keluarkan dan menjadikan harta yang telah dikeluarkan tersebut sebagai pembersih bagi Anda, dan semoga Allah memberkahi harta Anda yang masih tersisa,” tutur Hj Farida Hanafing.

Lanjutnya lagi, bagi para dermawan yang mau menyumbang disilahkan ke Kantor Baznas Kab Bone Lantai Dasar Masjid Agung, Jl Ahmad Yani atau transfer ke Badan Amil Zakat Nasional Kab Bone, tutup Hj.Farida

 

Laporan Andi Syafri Azis

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles

Sorry Bro