Sabtu, April 20, 2024

Bhabinkamtibmas Kelurahan Mataallo Gowa Ajak Pedagang dan Pengunjung Patuhi ProKes

KataDia, Gowa ll Aiptu H Nurbadri, Bhabinkamtibmas Kelurahan Mata’Allo turun memberikan himbauan kepada pedagang dan pengunjung di pasar, hal tersebut dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19, Rabu (18/8/2021) pagi.

Dalam kunjungannya Aiptu H Nurbadri terlihat memberikan himbauan protokol kesehatan kepada pengunjung dan pedagang di pasar rakyat Limbung Kelurahan Mataallo Kec. Bajeng Kab. Gowa,

“Kepada pedagang dan pembeli ataupun semua orang yang akan ke pasar rakyat Limbung ini, untuk selalu memakai masker dan jaga jarak, agar tetap mentaati protokol yang sudah ditetapkan oleh pemerintah,”tegas Aiptu H Nurbadri.

Kapolsek Bajeng AKP Al Habsy, SH di tempat terpisah mengatakan, “Melalui himbauan ini, berharap agar warga masyarakat dapat segera mematuhi dan memahami tentang aturan protokol kesehatan dalam pencegahan covid-19, guna untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19,”ucap Kapolsek.

Laporan KK Rate

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles