Jumat, Juni 14, 2024

Siswa Baru di SDN Kosamja di Sambut Pegelaran Karpet Merah

KATADIA,MAKASSAR || Hampir semua gerbang sekolah di kota Makassar menyuguhkan pemandangan ramai orang tua yang mengantar anaknya ke sekolah di hari pertama.

Namun penyambutan di hari pertama masuk sekolah di UPT SPF SDN Kompleks Sambungjawa Makassar, sangat berbeda dan unik, para siswa baru disambut oleh kakak kelas V dengan suguhan tarian Paduppa, tarian yang biasa digunakan untuk menyambut para tamu adat bugis Makassar.

Bukan hanya disambut tarian Paduppa, kepala UPT SPF Kosamja juga menggelar karpet merah untuk menyambut kedatangan siswa didik baru yang masuk di SDN Kosamja

Momen pertama masuk sekolah juga dimanfaatkan orang tua siswa untuk mengabadikan dengan mengambil gambar foto anaknya yang disambut meriah dari kakak kelasnya dan guru wali kelasnya berjalan atas karpet merah

Satu persatu anak anak masuk di lingkungan sekolah sembari dijembut oleh kakak kelasnya, wajah ceriah terlihat begitu bahagia disambut dengan teriakan oleh kepala sekolah, guru dan kakak kelasnya,” Selamat Datang di SDN Kosamja, di SEKOLAH CARADDE.

Semua Siswa baru yang masuk di sekolah masing masing membawa impian dan cita cita yang ditulis dari rumah. Ada yang bercita cita jadi polisi, dokter, TNI, Pilot dan pengusaha kaya.

“Kita sambut anak-anak dengan karpet merah sebagai bentuk apresiasi terhadap pemimpin masa depan. Selamat datang calon para pemimpin yang berkarakter dan berprestasi, selamat datang di UPT SDN Kosamja, Sekolah CARADDE, kata kepala UPT SPF SDN Kosamja dalam penyambutan siswa didik baru,” Sambutan Kepala UPT SPF SDN Kosamja. Fahmawati S.Pd

Pegelaran karpet merah adalah yang pertama kalinya digelar pasca Indonesia dilanda pandemik dua tahun lebih, dan alhamdulillah tahun kita dapat menyambut siswa dengan meriah dan pegelaran karpet merah memliki filosofi

“Belajarlah yang serius yah Nak, ikuti peraturan sekolah, selamat bergabung di SDN KOSAMJA calon pemimpin masa depan. pungkas Fahmawati S.Pd.

Usai memberikan sambutan kemudian dilanjutkan dengan perkenalan para guru guru dan wali kelasanya kepada semua murid murid.

 

 

 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles