Jumat, Mei 17, 2024

21 Unit Proyek Embung Dari Aspirasi Dewan Enrekang Kini Hampir Rampung 100 Persen

KATADIA,ENREKANG || Sebanyak 21 unit proyek Embung-embung aspirasi anggota DPRD Enrekang kini hampir rampung. Kegiatan tersebut 100 persen tersebar di 12 kecamatan dari masing-masing dapil pada tahun 2022 melalui hasil reses kemudian musyawarah dengan menggunakan aplikasi SIPD dalam kerangka APBD

Menurut Riadi, subkoordinator proyek Embung didampingi Kabidnya Bidding Thamrin SE kepada wartawan Jumat (23/12/2022) pagu anggaran tiap unit Embung sebesar 50 juta rupiah, sedangkan pemeriksaan oleh Inspektorat belum masuk ke administrasi fisik, jadi mudah-mudahan progresnya bisa mencapai 100 persen sebelum tutup tahun, ujarnya.

Proyek Embung ini, diperuntukan bagi 1 kelompok tani Embung dan untuk 1 kelompok pemanfaatan untuk mengairi lahan pertanian seperti sawah, kebun dan tanaman hortikultura yang kurang fasilitas air dan tidak memiliki air irigasi

Mudah-mudahan di tahun anggaran 2023 ada tambahan waduk bagi kelompok tani yang belum mendapatkan bantuan agar mereka juga merasakan fasilitas dari pemda dalam hal ini anggota legislatif tambah Thamrin jelas

Laporan (Ani Hasan, Andhika)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles