Minggu, Mei 19, 2024

Kampus 2 Hidayatullah Bulukumba Dipilih Lokasi Sekolah Tahfidz Cilik Ceria Auladi 2

KATADIA, BULUKUMBA|| DPD Hidayatullah Bulukumba dipilih oleh DPW Hidayatullah Sulawesi Selatan untuk mendirikan Sekolah Tahfidz Cilik Ceria Auladi 2 di atas lahan hibah Kampus II Pondok Pesantren Hidayatullah Bulukumba di belakang Stadion Mini Bulukumba kelurahan Caile Kecamatan Ujungbulu.

Hal itu terungkap saat rapat terbatas Ketua DPD Hidayatullah bersama Ceo Tahfidz Cilik Ceria Auladi Ustadz Armin Karim, S.Hi,Pembina Yayasan Al- Bayan dan Pengurus DPW Ustadz H.Dwi Subagyo, S.Si, Pembina Yayasan Ustadz Dr.Misjaya Muhammad Khairun,M.Pd.

“Insyallah Sekolah Ceria Tahfizh Cilik Ceria Auladi 2 di pusat kota Bulukumba. Ini merupakan pengembangan dari Pesantren Model Tahfizh Cilik Auladi Hidayatullah Jeneponto,” jelas Dwi Subagio Kadep Tarbiyah DPW Hidayatullah Sulsel Dwi Subagyo.

Sekolah Tahfiz cilik ini menerapkan model pendidikan dasar berbasis nilai Qur’ani yang dipadukan dengan karakter dasar anak-anak yang ceria dan senang bermain.

“Konsep ini diharapkan bisa menjadi solusi alternatif bagi masyarakat Bulukumba untuk mendapatkan layanan pendidikan dasar terpadu (integral) yang lebih baik bagi perkembangan putra-putrinya,” Ungkap Armin Karim Ceo Tahfidz Cilik Auladi.

 

 

Laporan AF

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles