Rabu, Mei 15, 2024

Rutan Donggala dan Dinas Kesehatan Donggala Gelar Pelatihan Penjamah Makanan

KATADIA,DONGGALA || Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan, Rutan Donggala bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Donggala menggelar Pelatihan Penjamah Makanan yang dilaksanakan di Aula Gedung Teknis Rutan Donggala pada Senin, 13 Januari 2023.

Giat yang rencananya akan dilaksanakan selama 2 hari tersebut diikuti oleh pihak dari Dinas Kesehatan Kabupaten Donggala selaku narasumber dan pegawai serta WBP Rutan Donggala selaku penerima materi.

Giat diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan doa yang kemudian dilanjutkan laporan oleh Kasubsi Yantah Rutan Donggala Indra Sakti selaku Ketua Panitia. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Donggala yang diwakili oleh Ilham selaku Kabid Kesehatan Masyarakat kemudian dilanjutkan sambutan dari Kepala Rutan Donggala yang diwakili oleh Muh. Najib selaku Kasubsi Pengelolaan.

Dalam sambutan tersebut, Suwandi selaku Karutan Donggala berterimakasih kepada pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Donggala yang telah bersedia memberikan materi dalam kegiatan ini.

Menurutnya, kegiatan ini sangat bermanfaat guna tersedianya tenaga petugas dan penjamah makanan yang bersertifikasi serta terciptanya pengelolaan makanan yang baik sesuai standar kesehatan sehingga terciptanya makanan yang sehat untuk warga binaan di Rutan Donggala.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles