Jumat, Mei 17, 2024

Warga Segel Indogrosir Makassar Diduga Kepemilikan Tanah

KATADIA,MAKASSAR || Para ahli waris bersama warga didampingi kuasa hukumnya menutup paksa seluruh akses Indogrosir di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar pada Sabtu, 15 April 2023. Mereka mengunci akses masuk dengan menggunakan rantai karena diduga tidak adanya penyelesaian dari pihak manajemen Indogrosir terkait dengan tanah seluas sekitar 6,4 hektar yang menjadi tempat usaha Indogrosir itu.

Ahli waris Tjoddo, Jalali dan Nai, mengklaim bahwa tanah tersebut milik mereka sesuai rincian hak dan bukti pajak yang dimilikinya. Mereka juga mengungkapkan bahwa selama ini mereka telah beberapa kali didiskriminasi dalam bentuk ancaman oleh beberapa orang untuk pindah menyewa dan telah dilaporkan sebagai orang yang mencuri.

Sekjen Aliansi Indonesia, T. Bustaman, yang turut mendampingi Ahli Waris mengklaim bahwa pihaknya telah melakukan klarifikasi dan konfirmasi serta mengirimkan surat langsung, namun pihak terkait dan Indogrosir belum mendapat tanggapan sehingga jauh. Bustaman juga menyatakan bahwa mereka telah memasang tanda kepemilikan di lokasi tersebut, namun belum ada tanggapan dari pihak manajemen Indogrosir.

Pada saat ini, para ahli waris dan warga yang mengawal penyegelan atau penutupan akses masuk di Indogrosir Makassar berharap bahwa manajemen Indogrosir dapat segera menyelesaikan masalah ini dan mengembalikan hak mereka atau membayar ganti rugi.

Penyegelan Indogrosir dilakukan berdasarkan surat-surat yang dimiliki oleh sang ahli waris, serta tetap membayar pajak tahunan tanah yang dikuasai oleh pihak Indogrosir.

Namun, kuasa hukum Wa Inriwan Widiarja Corporate Legal Indogrosir mengatakan bahwa Indogrosir merupakan pemilik yang sah atas sebidang tanah tersebut karena memiliki bukti kepemilikan berupa sertipikat yang sah dan diakui negara sesuai dengan undang-undang.

Ia menegaskan bahwa jika ada pihak yang merasa Indogrosir melanggar haknya, maka dapat melakukan upaya hukum sesuai ketentuan yang berlaku.

 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles