Senin, Mei 6, 2024

Teknologi Melawan Bencana: BPBD Kota Makassar Gencar Terapkan Aplikasi Canggih dalam Manajemen Krisis

KATADIA, MAKASSAR || Dalam mengantisipasi potensi bencana hidrometeorologi akibat cuaca ekstrem belakangan ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk aplikasi assesmen dan pelaporan bencana berbasis teknologi informasi.

Kegiatan ini, yang mendukung program Makassar Metaverse atau Makaverse, diresmikan oleh Maharuddin, Sekretaris BPBD Kota Makassar.

Bimtek ini dihadiri oleh Nurnaeni, Kepala Seksi Perencanaan, dan tim assesment BPBD Kota Makassar. Sebagai pemateri, Dr. Zainal Abidin, SE., M. Si., beserta tim Fauzul Ikhwan turut memberikan wawasan terkait aplikasi tersebut.

Salah satu aplikasi yang diperkenalkan adalah Smart Application Need Assesment (SOTTA), yang direncanakan untuk berkolaborasi dengan Kodim setempat.

SOTTA bertujuan sebagai basis data laporan bencana, mencakup titik bencana, informasi bencana, pengungsian, serta dokumentasi.

Aplikasi ini tidak hanya memudahkan tim di lapangan dalam melakukan assesmen, tetapi juga terintegrasi dengan aplikasi dapur umum dan pelaporan situasi yang dapat diakses secara real-time oleh publik.

“Dengan aplikasi ini, kami berharap memperkuat Manajemen Bencana yang telah berjalan selama ini,” ucap Maharuddin.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles