KATADIA,GOWA || Madrasah Aliyah (MA) Aisyiyah Sungguminasa Gowa menjadi salah satu lokasi Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) Lanjutan 2024 FKIP Unismuh Makassar yang berlangsung selama tiga bulan dimulai 30 Januari-30 Maret 2024.
Peserta PLP kali ini sebanyak 16 mahasiswa dari lima program studi yakni; Pendidikan Matematika, Pendidikan Bahasa Inggeris, Pendidikan Bahasa dan Sastera Indonesia, PKN dan Pendidikan Sosiologi dengan dosen pendamping, Airin, S.Pd, M.Pd.
Para calon guru tersebut secara resmi diterima oleh Kepala Madrasah Aliyah Aisyiyah Sungguminasa, Muh Ali, S.Ag,M.Pd.I di sekolah yang terletak di Jl. Balla Lompoa Sungguminasa Gowa ini, Jumat 2 Februari 2023.
Kepada media Senin 5 Februari 2024, Kepala Madrasah Aliyah Aisyiyah Sungguminasa, Muh Ali, S.Ag,M.Pd.I mengucapkan terima kasih kepada FKIP Unismuh Makassar yang telah memilih sekolah sebagai salah satu lokasi pelaksanaan PLP 2024.
Muh Ali berharap kepada mahasiswa agar secepatnya melakukan adaptasi dengan proses kerja dan pembelajaran di sekolah semoga mampu dan terampil mempraktekkan teori yang didapat di ruang kuliah dengan kenyataan yang didapat di lapangan.
Selama tiga bulan mahasiswa ini akan menjalani uji coba jadi guru di kelas dan peserta PLP akan mendampingi dalam proses pembelajaran di kelas. Kerjasama dan kordinasi yang baik dengan guru pendamping senantiasa dihadirkan.
Para mahasiswa diharapkan dapat mengenali dan mengkombinasikan kurikulum yang diterapkan Kemendikbud dan silabus dari Kemenag disesuaikan dengan kondisi dan sarana serta prasarana yang dimiliki sekolah.
Magister Pendidikan Agama Islam Pascasarjana Unismuh Makassar ini berharap para peserta PLP selama praktek jadi guru serius dan tekun mengikutinya semoga mendapatkan bekal dan pengalaman untuk kelak jadi modal utama setelah selesai studi dan berprofesi jadi guru.
MA Aisyiyah Sungguminasa ini sudah beberapa kali menjadi lokasi PLP dan pihak sekolah merasa senang dengan kehadiran calon guru karena memberi semangat dan inovasi bagi guru dan siswa di sekolah, kata Ketua Pengurus Cabang Muhammadiyah Manggala Kota Makassar ini.( **)