KATADIA,MAKASSAR || Pada Senin sore tanggal 20 Syawal 1445 H atau 29 April 2024, Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Kassi Cabang Manggala Kota Makassar menggelar acara syawalan yang meriah.
Pengajian dalam acara tersebut dipimpin oleh Ustaz H. Muchsin Ramlan, S.Pd.I., yang memberikan pelajaran agama kepada para hadirin.
Acara syawalan ini dihadiri oleh beberapa tokoh masyarakat, termasuk Kepala Kelurahan Tamangapa Kecamatan Manggala, Pesawat, serta Imam Kelurahan Tamangapa, Drs. H Basir Daeng Sitaba. Turut hadir pula para PCM Kassi beserta anggota dan simpatisan persyarikatan lainnya.
Tempat pengajian kali ini adalah di rumah salah satu anggota persyarikatan, H. Syamsir Irawan, M.Si, yang terletak di Kompleks Berlian Permai D4/No 17 Kassi Makassar.
PRM Kassi periode 2022-2027 secara rutin mengadakan pengajian bergantian di rumah anggota serta masjid yang dikelola oleh persyarikatan.
Pada kesempatan tersebut, Ketua PRM Kassi Cabang Muhammadiyah Manggala, Drs. Mursalim Ibrahim, hadir bersama Sekretaris PRM Kassi, Irsan, dan Bendahara, H. Supri Daeng Tutu, serta anggota PRM lainnya seperti Dr. Muhammad Yahya Mustafa, Dr. Muh Nawir, Drs. Heriyanto, Baso Daeng Tona, Abd Hakim R, dan H. Manna.
Acara syawalan ini tidak hanya menjadi momentum untuk silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antaranggota, tetapi juga sebagai wadah untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.(**)