Jumat, Desember 13, 2024

DPPKB Kota Makassar Gelar Penyuluhan KB di Lantamal VI

KATADIA MAKASSAR || Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya Program Keluarga Berencana (KB), Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Makassar menyelenggarakan kegiatan Penyuluhan KB di wilayah Lantamal VI Kota Makassar.

Acara ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Surya Baskara Jaya, yang bertujuan memperkenalkan program KB kepada anggota TNI dan masyarakat sekitar.Pada Rabu 12 November 2024

Pelaksana Tugas (PLT) Kepala DPPKB Kota Makassar, Syahruddin, S.Sos., M.Adm.Pemb, dalam sambutannya menekankan bahwa penyuluhan ini tidak hanya memberikan informasi tentang manfaat KB, tetapi juga menguatkan komitmen keluarga dalam merencanakan masa depan yang lebih sejahtera.

“Penyuluhan KB ini bukan hanya untuk memberikan informasi tentang manfaat KB, tetapi juga sebagai bentuk penguatan komitmen keluarga dalam merencanakan masa depan yang lebih baik. Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, seluruh peserta, khususnya anggota TNI, dapat menjadi agen perubahan yang mengedukasi masyarakat di sekitarnya tentang pentingnya keluarga yang sejahtera,” ujar Syahruddin.

Kegiatan ini melibatkan para tenaga kesehatan dan konsultan KB yang memberikan penjelasan tentang berbagai metode kontrasepsi, pentingnya perencanaan keluarga, serta dampak positif KB terhadap kesejahteraan keluarga dan masyarakat. Selain itu, para peserta juga diberikan layanan konsultasi dan pemeriksaan kesehatan.

Diharapkan, melalui kegiatan ini, anggota TNI yang hadir dapat menjadi perpanjangan tangan pemerintah dalam menyosialisasikan program KB kepada masyarakat luas, khususnya di wilayah Kota Makassar. Dengan dukungan lintas sektor, program KB diharapkan semakin efektif dalam mendukung terciptanya keluarga sehat, sejahtera, dan berdaya saing.(**)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles