Senin, April 29, 2024

Kondisi Terminal Petta Ponggawae Memprihatinkan Anggota Komisi III DPRD Bone Bersuara

KATADIA, WATAMPONE || Miris melihat kondisi terminal Petta Ponggawa kabupaten Bone semakin lama semakin tak terurus membuat Anggota DPRD Bone dari Komisi III buka Suara

Hal itu karena pengelolaannya oleh Pemerintah pusat setelah diambil alih Kementrian Perhubungan, bukannya menjadi lebih maju malah justru semakin Terminal tipe A semakin memprihatinkan

Padahal terminal Petta Ponggawae terletak di pusat kota Watampone Kabupaten Bone Sulawesi Selatan, tepatnya di Kecamatan Tanete Riattang Barat.

Kondisi infrastruktur Terminal kebanggaan Bumi Arung Palakka ini, tidak sebesar namanya, karena setelah pengelolaan diambil pemerintah pusat sepertinya tidak terurus.

Hal itulah membuat Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bone terpanggil untuk mengetahui hal ihwal penyebab terjadinya kondisi tersebut

“Dan yang bisa menjelaskan kondisi tidak terurusnya Terminal Petta Ponggawa yakni Kementerian Perhubungan, karena hak pengelolaan Terminal tersebut sudah diambil alih oleh pusat dalam hal ini Kementrian Perhubungan,” jelasnya usai bertemu dengan Kementrian Perhubungan di Jakarta, Senin (17/1/2022).

Pihak Kemenhub, menurut A. Suaedi akan melalukan perbaikan pengelolaan termasuk akan memperbaiki infratruktur di terminal tersebut.

Hadir dalam kunjungan kerja Komisi III, yakni Beberapa staf Dinas Perhubungan Kabupaten Bone dan anggota Komisi III lainnya. (***)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles