Senin, Mei 20, 2024

Tak Butuh Waktu Lama Korban Tenggelam di Sungai Walanae Soppeng Ditemukan

KATADIA, SOPPENG || Tidak memerlukan waktu yang banyak tim SAR Gabungan dari Basarnas dan SAR Brimob berhasil menemukan korban yang dilaporkan tenggelam di sungai Walanae Kabupaten Soppeng Sulawesi Selatan.Kamis (10/02/2022).

Korban yang diketahui bernama Baharu (65) warga Kelurahan Cabbeng Kecamatan Lilirilau Kabupaten Soppeng, dia dilaporkan hilang setelah sebelumnya korban menyebrangi sungai Walanae bersama 2 orang kerabatnya namun ditengah perjalanan, korban diduga kelelahan dan akhirnya hanyut dan tenggelam.

Koordinator Pos SAR Bone Febrianto mengatakan bahwa setelah pihaknya mendapat laporan, tim nya pun langsung bergerak ke TKP bersama SAR Brimob ke lokasi kejadian dan pagi tadi langsung melakukan operasi pencarian.

“Alhamdulillah korban berhasil ditemukan tadi pagi sekitar pukul 09:25 wita, tidak jauh dari lokasi kejadian, korban ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia, ” Kata Febrianto.

Dalam operasi pencarian korban, Basarnas dibantu oleh SAR Brimob, dan beberapa unsur lainnya termasuk pemerintah dan warga setempat.

“keberhasilan operasi SAR ini tak lepas dari kekompakan dan kerja keras tim yang terlibat. Tidak hanya SAR Brimob Bone, dalam operasi kemanusiaan ini juga terlibat Basarnas Bone, BPBD Soppeng, TRC Soppeng, SAR Unhas, SAR UNM, SAR Prima Wajo, dan potensi SAR Kabupaten Soppeng, hingga masyarakat sekitar, sehingga misi ini bisa selesai dalam kurun waktu kurang dari 24 jam,” Tambah Kompol Nur Ichsan

 

Laporan Andi Syafri Azis

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles