Jumat, Mei 17, 2024

DPK Maros Bergerak Terus Pasca Launching Bulan Gemar Membaca Maros

KATADIA,MAROS || Pasca diluncurkannya Bulan Gemar Membaca Oleh Bupati Maros H.A.S Chaidir Syam, S.IP, MH mulai tanggal 27 Juli sampai 14 September 2022, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Maros melaksanakan berbagai kegiatan. Salah satu diantaranya adalah menggencarkan Layanan Mobil Perpustakaan Keliling (MPK) menyasar sekolah-sekolah dasar di Kabupaten Maros.

Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Maros Amiludin A, menjelaskan bahwa pelaksanaan Layanan Mobil Perpustakaan Keliling ini selain sebagai sarana promosi serta publikasi dalam upaya pengenalan perpustakaan kepada masyarakat Kabupaten Maros, juga sebagai upaya untuk membangkitkan minat dan kebiasaan membaca bagi masyarakat khususnya pelajar atau siswa.

Membaca merupakan hal penting yang patut kita budayakan di era Revolusi Industri 4.0 ini. Sebagai jendela dunia keberadaan buku sangatlah penting guna mendukung terciptanya generasi yang cerdas dan unggul.

Lebih lanjut Amiludin A mengatakan bahwa dalam menyambut Bulan Gemar Membaca Layanan Mobil Perpustakaan Keliling (MPK) ini dijadwalkan setiap hari kerja Senin sampai Jum’at dengan menyasar sekolah-sekolah dasar dan tempat umum yang ada di Kabupaten Maros. Perpustakaan keliling yang datang ke sekolah dapat dimanfaatkan siswa pada saat jam istirahat atau sebelum memulai pelajaran di kelas.

Buku adalah gudang ilmu dan membaca mampu membuka jendela dunia.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles