KATADIA,TORAJA || SMA Negeri 5 Tana Toraja mengadakan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan fokus pada pencegahan kekerasan anak atau yang lebih dikenal sebagai bullying. Kegiatan yang bertajuk “Bangunlah Jiwa dan Raga” ini berlangsung di Aula SMA Negeri 5 Tana Toraja pada Jumat, 23 Februari 2024.
Program P5 merupakan bagian dari Kurikulum Merdeka yang bertujuan untuk membantu siswa mengatasi permasalahan di lingkungan sekitarnya dengan pendekatan lintas disiplin ilmu. Prinsip utama dari P5 adalah holistik, kontekstual, berpusat pada peserta didik, dan eksploratif.
Dalam kegiatan ini, dr. Kristanty Randa Arung, M.Kes, Sp.KJ, FISQua, FIHFAA, menjadi narasumber dengan materi tentang “Akibat Bullying Terhadap Kesehatan Jiwa dan Raga”. Dr. Kristanty menjelaskan bahwa kekerasan fisik dapat berdampak pada kesehatan mental seseorang, sementara bullying memiliki dampak yang serius terhadap kesehatan jiwa korban.
Dorce Ramma Songga, SE, pendamping dari UPTD Layanan Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Kabupaten Tana Toraja, juga turut hadir untuk memberikan informasi kepada peserta tentang layanan UPTD PPA. Bu Oche, sapaan akrabnya, menjelaskan tugas serta prosedur pengaduan jika ada siswa yang mengalami kekerasan, termasuk bullying.
Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 288 siswa kelas X SMA Negeri 5 Tana Toraja yang aktif berpartisipasi. Mereka diberi kesempatan untuk berbicara, dan banyak yang mengungkapkan pengalaman mereka terkait kekerasan verbal.
Bu Oche menyampaikan bahwa respon siswa terhadap kegiatan sangat positif. Minat mereka terhadap materi ini juga tinggi karena banyak yang telah mengalami kekerasan, baik secara langsung maupun tidak.
Peserta yang mengalami bullying atau kekerasan diharapkan dapat mengadu melalui telepon atau langsung datang ke kantor UPTD PPA Tana Toraja di Jl. Jenderal Sudirman No. 5 simpang 5 Makale (depan kedai mamie). Nomor telepon yang dapat dihubungi adalah 082346270246 (Santi) atau 0822 9399 4525 (Oche).(**)