Minggu, September 8, 2024

Wali Kota Makassar Ajak Masyarakat Bersama Capai PAD Rp2 Triliun di Momen Pesta Rakyat

KATADIA MAKASSAR || Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk para RT-RW, untuk bersama-sama mewujudkan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp2 triliun pada tahun depan.

Ajakan ini disampaikan Danny Pomanto, sapaan akrabnya, saat menghadiri Pesta Rakyat dalam rangka peringatan HUT RI di Kawasan CPI, Kecamatan Tamalate.

Danny Pomanto mengingatkan bahwa peningkatan pendapatan daerah adalah salah satu ukuran kemajuan kota.

Ia menyebutkan, pada awal masa jabatannya sebagai Wali Kota, PAD Makassar hanya sebesar Rp500 miliar. Namun, berkat kerja keras dan sinergi bersama, dalam tiga tahun, PAD tersebut berhasil mencapai Rp1 triliun.

“Kalau mau lihat kota maju, lihatlah pendapatannya yang meningkat. Waktu saya pertama wali kota, PAD Rp500 miliar. Alhamdulillah tiga tahun jadi wali kota tembus Rp1 triliun,” ujar Danny.

Dengan capaian PAD yang signifikan tersebut, Danny memastikan program-program Kota Makassar berjalan dengan baik dan mampu menjawab kebutuhan masyarakat.

Salah satunya adalah peningkatan insentif bagi RT-RW yang sebelumnya hanya Rp75 ribu tiap tiga bulan, kini menjadi Rp1 juta.

Ia pun mengajak seluruh RT-RW untuk berpartisipasi aktif dalam upaya peningkatan PAD kota. Menurutnya, dengan kolaborasi dan kerja sama yang baik, target PAD Rp2 triliun bukanlah hal yang mustahil.

“Alhamdulillah periode pertama, tiga tahun jadi wali kota pendapatan tembus Rp1 triliun maka insentif RT-RW jadi Rp1 juta,” ungkap Danny.

“Selanjutnya di periode kedua, jika PAD mencapai Rp2 triliun, maka insentif RT-RW akan mencapai Rp2 juta,” tambahnya dengan optimisme.

Danny juga menekankan bahwa saat ini PAD Makassar sudah mencapai Rp1,5 triliun, dan ia optimis target Rp2 triliun bisa segera terwujud.

Di samping itu, ia kembali mengingatkan masyarakat mengenai perjalanan panjang pembangunan yang telah dicapai selama masa kepemimpinannya.

Secara fisik, banyak perubahan yang terlihat di Kota Makassar, seperti pembangunan Kawasan CPI, New Port, Tol Layang, dan sebagainya.

Sementara dari segi non-fisik, Makassar mengalami pertumbuhan ekonomi yang tinggi, peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), serta inflasi yang terkendali.

Danny juga menegaskan komitmennya untuk tidak mewariskan utang kepada pemerintahan berikutnya dan terus berupaya meningkatkan PAD Makassar.

“Saya tidak meninggalkan hutang dan tidak mau mewariskan beban,” tegasnya.

“Pemerintahan ini adalah organisasi. Saya harap semua elemen menjadi bagian dari organ pemerintahan, bersama RT-RW, dewan lorong, LPM, bekerja bersama-sama,” harapnya.

Hari ini, Danny Pomanto kembali menghadiri Pesta Rakyat di tiga kecamatan, yakni Mamajang, Mariso, dan Tamalate, untuk terus menyemangati masyarakat dalam mencapai target pembangunan bersama.(**)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles