KataDia,Jambi – Pantau Lalu Lintas Jelang Malam Natal, Kapolda Jambi, Irjen Pol A Rachmad Wibowo didampingi Wakapolda, Brigjen Pol Yudawan R laksanakan Patroli motor menyisiri Kota Jambi, Kamis (24/12/2020).
Patroli yang dimulai dari Rumah Dinas Kapolda Jambi menuju Mall WTC Batanghari, kemudian ke Simpang Bata, Lanjut ke Kantor Telanaipura dan Tugu Keris Kotabaru.
Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi mengatakan patroli ini memantau arus lalu lintas dan kamtibmas jelang malam natal.
“Patroli biasa untuk memantau lalu lintas dan kamtibmas, agar masyarakat merasa aman dan nyaman dalam beraktifitas,”,jelas Kabid Humas.