Sabtu, Mei 4, 2024

Kunker di Bone Pangdam XIV HSN Tanam Jagung Food Estate

KATADIA, WATAMPONE || Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H dalam kunjungannya mengagendakan beberapa kegiatan salah satunya pencanangan penanaman jagung Food Estate. di kawasan Dodiklatpur Rindan XlV di Desa poleonro Dusun Bance’e Kec Libureng Kabupaten Bone saat kunjungan kerja di Kab. Bone sabtu (26/3/2022)

Melalui food estate Kodam XlV Hasanudin siap mendukung pemerintah dalam mewujudkan pangan sebagai pilar perekonomian bangsa Dengan memanfaatkan SDA yang ada di wilayah kesatuannya, ujar Mayjen A.Muhammd.

Lanjut Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H saat memberikan sambutan mengatakan Kegiatan Pencanangan Food Estate ini merupakan salah satu wujud kepedulian Kodam XIV/Hasanuddin dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani serta perekonomian melalui ketersediaan logistik wilayah, sesuai kearifan lokal, sekaligus sebagai wadah untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“Jumlah penduduk Indonesia yang saat ini telah mencapai lebih dari 273 juta jiwa, tentu hal ini semakin membutuhkan bahan pangan dengan jumlah yang besar pula, sehingga dicanangkannya Food Estate ini diharapkan dapat membantu upaya Pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan”,Ucap Mayjen TNI Andi Muhammad

Kegiatan Pencanangan selain memberikan kesempatan kepada para kelompok Tani dan kepala Desa terkait kendala yang selama ini dihadapi dan usulan para kelompok tani

Pangdam Mayjen TNI Andi Muhammad melanjutkan TNI AD harus hadir di tengah kesulitan masyarakat dan senantiasa menjadi solusi Menyikapi hal tersebut, maka salah satu alternatif upaya yang dapat dilakukan antara lain, dengan mengembangkan varietas tanaman pangan yang sesuai dengan kondisi daerah, serta dipadukan dengan teknologi baru yang dapat mempercepat hasil panen.

“Dengan demikian adanya pencanangan Food Estate ini, merupakan upaya dalam memulihkan ekonomi nasional yang lebih diarahkan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat khususnya para petani, sekaligus sebagai respon atas penurunan aktivitas masyarakat akhir-akhir ini sebagai akibat pandemi Covid-19 yang berdampak pada faktor ekonomi”. Tambahnya

Pangdam Mayjen TNI Andi Muhammad mengharapkan kepada seluruh komponen yang terlibat agar melaksanakan kegiatan pencanangan food estate ini dengan baik dan bertanggung jawab, adakan koordinasi dengan pihak tenaga teknis lainnya sesuai dengan standar yang diharapkan.

Pangdam yakin, dengan koordinasi yang baik, maka segenap aspek program peningkatan produksi pangan akan dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Bone Drs.H. Ambo Dalle, M.M.bersama Forkopimda Bone, Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan, Hortikultura Dan Perkebunan , H. A. Asman Sulaiman, SSos, MM,. Danrem 141/Toddopuli Brigjen TNI Djashar Djamil dan Pejabat utama Kodam XIV/Hasanuddin serta Plt Perdagangan

 

Laporan A Syafri Azis

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles