Jumat, April 26, 2024

Pertama Kali Ikut Porprov, Atlit Perpani Bulukumba Target Naik Podium

KATADIA,BULUKUMBA || Rencana pelaksanaan Porprov (Pekan Olah Raga Provinsi) 22-30 Oktober 2022 sisa sebulan. Semua atlit cabang olahraga semakin intens berlatih, termasuk atlit panahan Bulukumba.

Sejak terbentuknya Perpani dengan Ketua Umum H. Patudangi Azis pada 5 Maret 2019 untuk pertama kalinya mengikutkan atlitnya di ajang porprov ini.

Sebelumnya Perpani (Persatuan Panahan Indonesia) Bulukumba telah mengutus atletnya untuk mengikuti Pekan olahraga pelajar daerah (Popda) se Sulsel, dan mengikuti lomba Turnamen Panahan Gubernur cup.

Shalahuddin Ketua Harian Perpani Bulukumba menjelaskan bahwa kami mengikuti semua kelas yang diperlombakan dengan atlit lokal dan kelas panahan yang diperlombakan di Porprov Sulsel ini adalah:

.1 compound bow
2. Recurve bow
3. Standar Bow 40 M
4. Standar Bow mini

“Kami menargetkan atlit panahan kami naik podium, artinya ada dapat juara,”harap Shalahuddin optimis.

Target demikian bukan tanpa dasar, terbukti sejak dibentuknya Perpani Bulukumba binaannya latihan 2 kali sepekan rutin dilakukan Sabtu dan Ahad.

“Binaan kami berlatih 2 kali sepekan sabtu dan ahad, sedangkan menjelang dilaksanakannya Porprov mereka latihan sore tiap hari,” beber Muflihin Ketua Bidang Pelatihan Perpani Bulukumba saat ditemui di stadion mini. Selasa 20 September 2022.

Inilah kelas dan yang diikuti oleh atlit panahan Bulukumba;

1. Kelas Compound bow – Muh. Adam
2. Kelas Recurve –
Abdul Wahid
3. Kelas Standar Bow 40 M
Putra : Ifdal Syarda, Rafli Syaiful, Muh.Iqra
Putri : Mutiara Shalsa, Windi Pratiwi, Ariesta putri
4. Kelas Standar Bow mini
Mutra : Abdullah, Alif Samaual Daffa, Isnal munadil
Putri :
Rasty Masdar, Andi sazkia, Khanza

 

 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles