Jumat, April 26, 2024

“GEMAPATAS”Kementerian ATR/BPN Laksanakan Pematokan Satu Juta Patok Tanah

KATADIA, WATAMPONE || Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) melaksanakan pemasangan satu juta patok tanah serentak di seluruh Indonesia pada Jumat (03/02/2023).

Pemasangan ini dipimpin langsung oleh Menteri ATR/Kepala BPN di lokasi pusat pelaksanaan di Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah (Jateng), yang diikuti seluruh Kota dan Kabupaten setiap Provinsi termasuk Kabupaten Bone.

Untuk Kabupaten Bone dipusatkan di Baruga Tani GP3PA Sipakainge, Desa Samaelo, Kecamatan Barebbo .

Wakil Bupati Bone, Drs.H.Ambo Dalle
Ini merupakan upaya mengakselerasi Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) melalui Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (Gemapatas).

Tujuan Gemapatas adalah menggerakkan dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam memasang tanda batas pada tanah yang dimiliki.

pemasangan patok tanda batas tanah itu merupakan kewajiban masyarakat sebelum mendaftarkan tanahnya.

Dengan begitu, saat petugas pengukuran akan mengukur batas tanahnya, dapat lebih mudah dan cepat.

Patok batas bidang tanah tersebut nantinya dipasang oleh masing-masing pemilik tanah dengan persetujuan pemilik tanah yang berbatasan.

Sementara itu Kementerian APR Kepala Badan Pertanahan Kabupaten Bone, Achmad Kadir, S.H. M.H bahwa pemasangan patok batas bidang tanah mengusung tagline “Pasang Patok, Anti Cekcok, Anti Caplok” yang mana wilayah Kabupaten Bone mencakup 11 Desa dengan luas bidang tanah 12.000. dengan 2.500 patok.

Sebelas Desa tersebut yakni Desa Pakkasalo, Manajeng, Tunreng Tellu E, Congko, Awang Cenrana, Lebonge, Abbumpungeng, Waji, Matuju, dan Desa Mallari.serta Samaelo sebagai pusat kegiatan

Sebagai informasi, pemasangan 1 Juta patok tersebut nantinya dicatat oleh Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) sebagai bentuk apresiasi kepada Kementerian ATR/BPN.

Hadir pada Pemasangan Patok serentak Sekda Bone, H.A.Islamuddin, Kadis PTHP, H.Andi Asman Sulaiman Forkopimda dan Forkopincam, Penyuluh Tani, Ketua KTNI Bone serta segenap jajaran BPN Bone.

 

Laporan Andi Syafri Azis

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles