Minggu, September 8, 2024

Bupati Maros, Chaidir Syam: “PKK Adalah Penggerak Utama Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat

KATADIA MAROS || Bupati Maros Chaidir Syam, S.IP., MH. Apresiasi di Perayaan HUT Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-52 Tingkat Kabupaten Maros, pada Rabu 4 September 2024

Acara yang berlangsung di ruang pola Kantor Bupati Maros ini dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Maros, Sekretaris Daerah, Camat, Lurah, dan Ketua TP PKK Kabupaten Maros beserta seluruh Ketua Tim Penggerak PKK se-Kabupaten Maros.

Di hadapan para pimpinan daerah dan jajaran pemerintah Kabupaten Maros., Bupati Chaidir mengucapkan syukur atas segala pencapaian yang telah diraih oleh PKK selama empat tahun terakhir.

“Alhamdulillah, berkat kerja keras dan dedikasi kita semua, Kabupaten Maros telah berhasil meraih berbagai penghargaan yang membanggakan.

Semua ini bukanlah hasil kerja satu orang, melainkan buah dari kerja sama seluruh elemen masyarakat yang bekerja dengan tulus dan ikhlas,” ungkapnya.

Bupati Chaidir juga menekankan pentingnya peran PKK dalam mendukung program-program pemerintah, terutama dalam peningkatan kualitas hidup masyarakat.

“Saya ingin menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Ibu Ketua TP PKK Maros dan seluruh anggota, yang telah mendukung setiap program pemerintah dan ikut serta aktif dalam berbagai kegiatan yang mengarah pada peningkatan kualitas hidup masyarakat kita,” tambahnya.

Ia juga menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Maros untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh lapisan masyarakat. “Jabatan kita mungkin bersifat sementara, tetapi dedikasi kita untuk memberikan yang terbaik harus selalu ada.

Kehadiran kita bukan hanya untuk menjabat, tetapi untuk mempererat silaturahmi dan memberikan pelayanan yang optimal,” tegas Bupati.

Acara peringatan HUT PKK ke-52 ini berlangsung meriah dan khidmat, dengan berbagai rangkaian kegiatan yang melibatkan masyarakat serta organisasi-organisasi kewanitaan di Kabupaten Maros.

Pada akhir sambutannya, Bupati Chaidir mengajak seluruh pihak untuk terus bersinergi dalam memajukan Kabupaten Maros sebagai kabupaten yang unggul dan berkualitas.( As)

 

 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles