Kamis, Januari 16, 2025

Universitas Pancasakti Makassar Wisuda 273 Alumni, Raih Prestasi dan Pertahankan Akreditasi Baik

KATADIA MAKASSAR || Universitas Pancasakti Makassar (Unpacti) menggelar Wisuda Sarjana ke-28 dan Dies Natalis ke-38 di balai Manunggal Jalan Jenderal Sudirman pada Kamis 12/12/24 menandai tonggak sejarah baru bagi institusi pendidikan tinggi ini.

Acara yang berlangsung meriah ini mengumumkan kelulusan 273 alumni, terdiri dari 253 sarjana strata satu dan 20 magister ilmu pemerintahan, yang merupakan alumni perdana dari program studi ini.

Rektor Unpacti, Dr. H. Ampauleng.,S.E., M.Si, dalam sambutannya menyampaikan sejumlah capaian penting yang diraih Unpacti dalam kurun waktu setahun terakhir.

Salah satu yang menonjol adalah keberhasilan mempertahankan akreditasi institusi dengan predikat Baik dari BAN-PT dan Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM-PT).

Selain itu, beberapa program studi juga sukses melakukan reakreditasi, termasuk Prodi S2 Ilmu Pemerintahan yang meraih predikat Baik, Prodi S1 Ilmu Pemerintahan, Prodi S1 Ilmu Komunikasi, dan Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia yang semuanya mempertahankan predikat B (Baik sekali).

“Saat ini, kami sedang melakukan proses re-akreditasi terhadap Prodi S1 Kesehatan Masyarakat dan Prodi S1 Farmasi. Kedua prodi tersebut kami targetkan dapat terakreditasi awal tahun 2025 dengan target peringkat akreditasi Baik sekali. Dengan peringkat akreditasi Baik sekali pada Prodi Farmasi, kami berencana membuka program profesi apoteker tahun depan,” ujar Rektor Ampauleng.

Unpacti juga menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan sarana dan prasarana dengan menyelesaikan pembangunan Gedung Laboratorium Farmasi sesuai standar nasional.

Selain itu, Unpacti mendapatkan bantuan alat laboratorium dari pemerintah melalui program kompetisi kampus merdeka (PKKM), termasuk alat laboratorium broadcasting untuk Prodi S1 Ilmu Komunikasi, laboratorium farmasi, dan Laboratorium E-Government untuk Prodi S1 Ilmu Pemerintahan, yang merupakan yang pertama di Sulawesi.

“Pengembangan kurikulum senantiasa dilakukan dengan kurikulum berbasis OBE (Outcome Based Education), pengembangan kurikulum prodi Farmasi yang terintegrasi dengan pendidikan profesi apoteker, sehingga alumni keluaran Universitas Pancasakti lebih adaptif terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, link and match dengan kebutuhan stakeholders dan dunia kerja,” tambah Rektor Ampauleng.

Prestasi membanggakan juga diraih oleh mahasiswa dan dosen Unpacti. Mahasiswa berhasil meraih penghargaan di tingkat provinsi dan nasional, baik di bidang akademik maupun non-akademik selama dua tahun berturut-turut.

Unpacti juga berhasil mendapatkan hibah kompetisi kampus merdeka, sehingga memungkinkan implementasi MBKM dengan baik.

Lebih dari 300 mahasiswa saat ini mengikuti aktivitas MBKM melalui magang industri, KKN Tematik, Kampus Mengajar, dan Pertukaran Mahasiswa di berbagai perguruan tinggi di Jawa, Bali, Nusa Tenggara Timur, Kendari, dan Gorontalo.

Bahkan, untuk tahun depan, Unpacti telah mendapatkan penawaran untuk MBKM Internasional melalui magang industri pada beberapa perusahaan di luar negeri. Dosen Unpacti juga aktif dalam berbagai publikasi ilmiah di jurnal nasional dan internasional bereputasi.

Dalam sambutannya, Rektor Ampauleng juga menekankan pentingnya kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai perguruan tinggi, institusi, dunia usaha, dan industri di Indonesia dan luar negeri, terutama dalam pengembangan tri dharma perguruan tinggi dan implementasi MBKM.

Unpacti juga telah bekerja sama dengan beberapa instansi pemerintah dan lembaga profesi untuk pemanfaatan praktisi mengajar untuk pengembangan model pembelajaran yang kolaboratif dan inovatif.

Unpacti juga menunjukkan komitmennya dalam berkontribusi pada masyarakat melalui program Pengabdian Kepada Masyarakat. Melalui berbagai aktivitas pengabdian yang dilakukan oleh para dosen dan mahasiswa, Unpacti secara nyata berperan dalam pemberdayaan masyarakat lokal di Sulawesi Selatan.

Kepada para wisudawan, Rektor Ampauleng berpesan agar mereka menjadi pembelajar sepanjang hayat, memberikan dampak positif bagi masyarakat, dan menjaga nama baik almamater.

“Di usia yang ke-38 ini, Universitas Pancasakti Makassar berkomitmen untuk terus melangkah maju, mewujudkan visi menjadi perguruan tinggi unggulan yang berkontribusi pada pembangunan bangsa,” tegas Rektor Ampauleng.

Acara Wisuda Sarjana ke-28 dan Dies Natalis ke-38 Unpacti ini menjadi bukti nyata komitmen Unpacti dalam menghasilkan lulusan berkualitas dan berkontribusi pada pembangunan bangsa.(Anjas)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles