KATADIA MAKASSAR || Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kota Makassar resmi menutup kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2. Sebanyak 11 wasit baru telah diluluskan setelah mengikuti pelatihan intensif selama kurang lebih satu bulan, mulai 2 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025 di Sekolah Lentera Kasih, Makassar.
Pelatihan ini merupakan hasil kerja sama Perbasi Kota Makassar dan Sekolah Lentera Kasih. Dari 11 peserta, enam orang dinyatakan lulus untuk Lisensi C (terdiri dari satu perempuan dan lima laki-laki), sementara lima lainnya berhasil meraih Lisensi B2.
Kelima wasit berlisensi B2 telah direkomendasikan oleh beberapa klub basket di Makassar.
Ketua Panitia, Sudirman, menjelaskan bahwa penataran ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas wasit basket profesional di Makassar.
Terakhir kali penataran wasit basket digelar pada tahun 2018. Dengan meningkatnya popularitas liga basket di Makassar, kebutuhan akan wasit yang berkualitas dan memadai juga semakin tinggi.
Ketua Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menyampaikan apresiasinya atas suksesnya penyelenggaraan penataran wasit ini.
Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan pengurus Perbasi Kota Makassar atas kerja keras dan dedikasi mereka.
Indira juga berharap agar pengembangan infrastruktur cabang olahraga basket di Makassar terus menjadi perhatian pemerintah kota, khususnya Wali Kota Makassar terpilih, mengingat masa jabatannya akan segera berakhir. Ia menekankan pentingnya wasit berkualitas untuk memimpin pertandingan yang berkualitas pula.(**)