Jumat, Mei 3, 2024

Sejumlah Pedagang Pasar Sentral Mengeluh Sepi Pembeli

KATADIA,ENREKANG || Pedagang pasar Sentral Enrekang mengeluhkan sepi pembeli setelah hampir sebulan mereka berjualan di kios dan lods yang baru di tempatkan. Pasar yang dulunya ramai, kini sunyi sekali, dan pedagang mengatakan bahwa mereka belum mendapatkan pemasukan apapun sejak pindah ke bangunan baru tersebut. Beberapa pedagang bahkan telah berjualan selama sebulan dan belum menghasilkan satu rupiah pun.

Haji Patimang, pedagang campuran yang sudah lama berjualan di dalam pasar Enrekang mengungkapkan bahwa sebelum dia dipindahkan ke bangunan baru, pemasukannya bisa mencapai 1 atau 2 juta rupiah, namun sekarang ia pulang ke rumah dengan tangan kosong. Para pedagang merasa kecewa dan merasa dirugikan karena hanya sebagian dari mereka yang dipaksa pindah ke bangunan baru, sementara yang lainnya belum dipindahkan.

Pedagang lainnya seperti Muh Saing dan Haji Nurhayati juga mengalami nasib yang sama. Sebelumnya, Muh Saing bisa mendapatkan pemasukan hingga 1 juta rupiah per hari, namun kini ia belum mendapatkan pemasukan sama sekali.

Sedangkan Haji Nurhayati yang menjual aksesoris mengaku bahwa sebelum pindah, pemasukannya bisa mencapai 500 ribu hingga 1 juta rupiah per hari, namun kini ia hanya mendapatkan 50 ribu rupiah saja, yang bahkan hanya cukup untuk membayar ongkos transport pulang.

Para pedagang meminta agar pemerintah dapat memberikan perhatian terhadap nasib mereka. Mereka mengharapkan agar pemerintah dapat menata pasar dengan lebih baik sehingga pembeli tidak bingung dan dapat dengan mudah menemukan barang yang mereka cari.” ucapnya sedih saat di wawancarai awak media pada Kamis 6 Maret 2023

Selain itu, pedagang juga meminta agar seluruh pedagang dapat menempati lods dan kios yang telah disediakan sehingga pasar dapat menjadi ramai dan pembeli dapat datang membeli dengan sendirinya.

 

LAPORAN: ANI HASAN

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -

Latest Articles